Desain Rumah Gadang – Berbicara mengenai rumah gadang tentu tidak terlepas dari bentuk atapnya yang unik dengan lengkungan di masing-masing sisinya. Beberapa contoh desain rumah gadang memiliki atap dengan kelengkungan tajam sementara lainnya tidak terlalu. Atapnya yang unik ini sendiri disebut sebagai atap gonjong.
Rumah gadang bagi masyarakat adat tidak hanya berfungsi sebagai tempat tinggal namun juga tempat untuk upacara, musyawarah keluarga, hingga tempat suci. Anda harus mencuci kaki terlebih dulu sebelum masuk ke rumah. Berikut beberapa contoh desainnya.
DAFTAR ISI
1. Rumah Gadang untuk Musyawarah
Contoh desain rumah gadang di atas sangat cocok dan memang umum digunakan sebagai tempat pertemuan-pertemuan besar. Atapnya dibangun dari material daun rumbio atau nipah kering. Terdapat delapan lengkungan pada atap gonjong dengan dua buah lengkungan menghadap ke depan.
2. Rumah Gadang Cokelat Kayu
Rumah gadang di atas dibuat dari material seluruhnya kayu. Dari mulai atap yang dibangun dari papan hingga dinding dan penahan bangunan. Kayu pada dinding dibangun dengan susunan vertikal berwarna cokelat muda. Terdapat delapan buah lanjar atau ruangan memanjang ke belakang rumah.
3. Rumah Gadang Cantik
Contoh desain rumah gadang di atas dibuat dari atap Gonjong yang didesain bertumpuk. Bagian panggung ditutupi oleh kayu-kayu yang disusun seperti kubah. Rumah ini memiliki banyak jendela yang berada di sisi depan. Bagian tamannya juga memiliki bangunan kecil dengan atap Gonjong sederhana.
4. Rumah Gadang Tinggi
Rumah gadang ini memiliki desain konstruksi yang sangat tinggi dengan panggung yang kokoh. Atap Gonjongnya disusun bertumpuk dan dibuat dari material tanah liat. Dindingnya dibangun dari material kayu yang diusun vertikal. Di bagian depan rumah utama terdapat satu lumbung padi atau Rangkiang..
5. Rumah Gadang Merah
Rumah gadang di atas dibentuk dengan atap gonjing yang sangat runcing di bagian ujung-ujungnya yang memang menjadi ciri khas rumah gadang. Atap rumah ini dibuat dari bahan seng dengan bangunan dinding rumah terbuat dari kayu yang diberi ukiran. Cat rumah diberi warna merah yang menyala.
6. Rumah Gadang ala Istana
Contoh desain rumah gadang satu ini memiliki model atap yang bertumpuk dengan warna alami. Ukiran tradisional cantik dibuat di bagian depan dengan atap gonjong berwarna keunguan. Atap gonjongnya dibuat dari material anyaman bambu dengan kelengkungan yang melambangkan tanduk kerbau dan kapal.
Bagian depan rumah memiliki dua buah lumbung padi atau Rangkiang. Rangkiang sendiri memiliki beragam fungsi bergantu namanya. Biasanya dipakai untuk menyimpan beras keluarga ataupun untuk upacara adat.
7. Rumah Gadang dengan Pilar Ideal
Rumah gadang berukuran besar di atas memiliki lima buah pilar yang disusun sepanjang rumah masing-masing di sisi kanan dan kiri. Rumah ini memiliki empat buah ruangan panjang di sisi kanan dan empat ruangan panjang di sisi kiri. Ruangan ini disebut dengan Lanjar yang biasanya dibuat menjadi kamar tidur.
8. Rumah Gadang Kecil
Meski pada umumnya rumah gadang dibangun di atas tanah yang sangat luas, nyatanya mengadopsi prinsip rumah gadang juga bisa dilakukan di atas tanah seadanya. Rumah gadang di atas mengadopsi model atap Gonjong yang dibuat dari material seng. Dindingnya dibuat dari nyaman bambu tanpa dicat.
9. Rumah Gadang Dinding Bambu
Selain membangun rumah gadang menggunakan material papan, nyatanya rumah gadang sebenarnya juga bisa dibangun menggunakan material bambu. Rumah gadang di atas memiliki Lanjar atau ruangan di masing-masing sisi kanan dan kirinya. Atap gonjong di atas dibuat dari material ijuk berwarna cokelat.
10. Rumah Gadang dengan Unsur Alam
Rumah gadang di atas dibentuk dengan model yang menyatu dengan alam. Dilengkapi oleh ukiran di dinding depan yang menjadi simbolisasi alam. Garis-garis hiasan dibentuk dapat bentuk persegi dan garis yang melingkar. Atap ganjang serupa tanduk dibuat dengan kemiringan
11. Rumah Gadang Super Tinggi
Rumah gadang di atas adalah contoh rumah gadang dengan konstruksi yang super tinggi. Ada tiga lantai yang menyusun rumah gadang di atas. Bentuk atap gonjangnya juga bisa dikatakan memiliki lengkungan yang cukup tajam hingga ke lantai teratas. Dindingnya dibangun dari papan kayu yang disusun vertikal.
12. Rumah Gadang di Perbukitan
Rumah yang terletak dekat daerah perbukitan bisa mengadopsi contoh bangunan rumah gadang di atas. Ada satu buah tangga di sisi samping rumah gadang. Jumlah lengkungan atap gonjang sebanyak lima buah dengan satu lengkungan yang menghadap depan.
13. Rumah Gadang Kayu
Didominasi oleh material kayu yang disusun secara vertikal, rumah gadang tradisional ini dindingnya dicat dengan warna cokelat kayu alami. Di bagian depan rumah dihiasi oleh ukiran yang menambah keasrian bangunan. Model bangunan ini dibuat bersusun ke atas yang didominasi oleh ukiran tradisional.
14. Rumah Gadang dengan Ijuk
Rumah gadang di atas dibuat dari material daun ijuk kering berwarna abu-abu tua. Terdapat tangga di bagian depan rumah dengan atap gonjang kecil di atasnya. Rumah gadang ini memiliki beberapa jendela di sisi depan rumah. Dibuat dari bahan daun ijuk, model atapnya cukup simpel dibandingkan material lain.
15. Rumah Gadang Tradisional
Bisa dikatakan hampir sama dengan model sebelumya, rumah gadang satu ini mengusung konsep tradisional dan kembali ke alam pada konstruksinya. Atap Gonjong rumah gadang di atas dibuat dari daun ijuk yang dikeringkan. Atap dan dindingnya dibiarkan dengan warna asli material yakni kehitaman.
16. Rumah Gadang Bertingkat
Rumah gadang dengan konsep bertingkat di atas memiliki keunikan tersendiri dan membuat bangunan terlihat semakin megah. Atap rumah gadang di atas dibuat dari bahan ijuk yang disusun dengan model meruncing khas atap gonjong. Bagian depan terdapat satu buah Rangkiang tempat lumbung padi.
17. Rumah Gadang Atap Seng
Seiring dengan perkembangan zaman, rumah gadang kini juga bisa dibangun menggunakan material seng untuk atapnya. Rumah gadang di atas adalah contoh desain rumah di kampung Sumatera Barat atau suku Minangkabau. Ciri khas rumah di atas yaitu atap gonjong dengan lantai mengambang atau panggung.
18. Rumah Gadang di Perkampungan
Jika Anda tinggal di perkampungan dengan lahan yang terbatas, maka model rumah gadang di atas adalah model yang tepat. Rumah gadang di atas mengadopsi bentuk atap gonjong yang merupakan struktur atap tanduk. Sementara pada bagian atap lain menggunakan model atap pelana atau segitiga pada umumnya.
19. Rumah Gadang Biru Muda
Rumah gadang di atas memiliki atap gonjong dengan cat biru muda yang dibuat dari material seng. Terdapat lima buah pintu dengan satu pintu utama di bagian tengah atau sebagai jalan masuk ke ruang tamu. Di masing-masing sisi terdapat 2 buah pintu berwarna putih gading yang terbuat dari papan kayu.
20. Rumah Gadang dengan Anyaman Bambu
Rumah gadang satu ini merupakan salah satu contoh desain rumah desa sederhana yang dindingnya terbuat dari bambu yang dianyam. Pada bagian bawahnya disangga dengan kayu kuat dengan salangko terbuat dari kayu. Salangko sendiri adalah dinding yang dibangun di bagian ruang bawah dari rumah.
21. Rumah Gadang Memanjang Kayu
Rumah gadang satu ini adalah model rumah gadang yang biasanya dipakai oleh beberapa keluarga cabang yang tinggal dalam satu rumah. Ada banyak lanjar yang berjajar di sepanjang rumah dan masing-masing lanjar memiliki kamar tidur. Akses keluar masuk menggunakan satu tangga yang menghadap luar.
22. Rumah Gadang dengan Atap Gonjong Kecil
Rumah gadang di atas adalah rumah gadang sederhana dengan satu buah tangga di bagian depannya. Masing-masing sisi kanan dan kiri terdapat lanjar atau ruangan memanjang yang menjadi pembagi ruangan interior rumah. Atapnya dibuat dari bahan seng dengan lengkungan kecil di ujungnya.
23. Rumah Gadang Lokal
Rumah gadang di atas disebut sebagai rumah gadang lokal karena memang modelnya yang umum dipakai masyarakat lokal. Dengan model yang sederhana dan tidak membutuhkan banyak lahan, model di atas dibangun dengan atap gonjang sebanyak lima lengkungan dengan satu menghadap ke depan.
24. Rumah Gadang Tanpa Salangko
Rumah gadang ini dibangun dengan konstruksi lantai mengambang atau rumah panggung namun tanpa disertai oleh salangko. Salangko sendiri adalah dinding yang dibangun untuk menutupi bagian bawah dari rumah. Bangunan rumah gadang ini dibangun dari material papan yang disusun vertikal dan dicat kuning.
25. Rumah Gadang Beratap Daun Kering
Rumah gadang di atas mengadopsi konstruksi tradisional atau asli suku Minangkabau. Atap gonjongnya dibuat dari material daun kering atau ijuk dengan tiga pasang tanduk serupa tanduk kerbau. Bangunan rumah dibuat dari papan kayu yang disusun vertikal. Bagian bawahnya terdapat salangko yang dicat hitam.
26. Rumah Gadang Tangga Menyamping
Jika rumah gadang pada umumnya memiliki satu buah tangga yang lurus menghadap ke depan, maka rumah gadang di atas dibangun dengan tangga yang dibuat miring ke samping. Dindingnya dibangun dari material papan kayu yang disusun vertikal. Sementara pada atap gonjong dibuat dari ijuk asli tanpa warna.
27. Rumah Gadang dengan Tangga Semen
Rumah gadang ini memiliki tangga yang dibuat dari material semen dengan pagar pelindung di sisi kanan dan kiri. Atap rumah gadang dibuat dari material seng yang dibuat meruncing di bagian ujung. Bagian bawah memiliki salangko yang dibuat dari material kayu sebagai penutup di ruang bawah rumah.
28. Rumah Gadang Futuristik
Rumah gadang ini dibangun dengan model futuristik kekinian yang membuatnya tidak lagi terlihat kuno ataupun tradisional. Jika Anda ingin memiliki rumah modern namun tetap tidak meninggalkan unsur budaya, Maka model rumah di atas sangat cocok.
29. Rumah Gadang Tua
Model rumah gadang di atas menggunakan model bangunan cukup tua dengan warna gelap mendominasi. Di bagian depan rumah gadang ini dilengkapi oleh rangkiang atau tempat untuk menyimpan beras dan padi. Untuk jumlah rangkiang sendiri dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing keluarga.
30. Rumah Gadang Lengkungan Sederhana
Rumah gadang dengan bentuk atap gonjong yang tidak terlalu melengkung. Atapnya dibuat dari daun rumbio yang diwarnai merah bata. Bangunan dibuat dari papan kayu yang disusun vertikal.
31. Rumah Gadang Panggung
Rumah gadang di atas dibuat dari material kayu yang disusun vertikal. Bangunan ini tidak memiliki salangko. Salangko sendiri adalah dinding untuk ruang bawah rumah. Bagian bawah dibiarkan terbuka dengan tapak tiang dari kayu keras yang dialasi oleh batu sandi.
32. Rumah Gadang Tanpa Tanduk
Rumah gadang ini sangat sederhana karena atapnya tidak memiliki lengkungan tanduk sebagaimana umumnya rumah gadang. Bagian depannya terdapat tangga untuk naik ke ruang utama. Bangunan dibuat dari material kayu yang disusun vertikal dan dicat putih gading.
33. Rumah Gudang Tangga Lebar
Rumah Gudang di atas memiliki tangga berukuran lebar di bagian depan. Atap gonjong dibuat dari material daun rumbio atau nipah kering dengan enam lengkungan. Bangunan ini memiliki tiga buah pilar di masing-masing sisi kanan dan kiri. Pilar ini membagi interior dalam rumah menjadi beberapa lanjar.
34. Kampung Rumah Gadang
Kampung dengan konstruksi rumah gadang di atas menggunakan atap gonjongnya dari material seng dengan 2 buah lengkungan. Dindingnya terbuat dari material bambu dan juga papan kayu yang disusun vertikal.
35. Rumah Gadang dengan Salangko Melengkung
Rumah gadang di atas dibuat dari material papan kayu dan atap seng. Bagian bawah memiliki salangko didesain dengan bentuk seperti pintu melengkung.
36. Rumah Gadang dengan Kandang
Anda memiliki peliharaan seperti ayam, kambing, ataupun hewan lainnya di lingkungan rumah? Anda bisa menyambungkan bangunan rumah gadang dengan kandang di samping rumah. Rumah gadang di atas dibuat dari material kayu keras dengan empat buah jendela di samping.
37. Rumah Gadang untuk Beberapa Keluarga
Rumah gadang di atas adalah rumah gadang yang biasanya dipakai untuk tinggal beberapa keluarga dari satu keluarga besar. Terdapat singkok di bagian samping ujung yang terbuat dari susunan kayu. Dinding rumah gadang tersebut dibuat dari material kayu keseluruhannya.
38. Rumah Gadang Memanjang
Rumah gadang di atas memiliki atap gonjong dibuat dari material seng yang dibangun memanjang ke samping. Dindingnya dibuat dari bahan kayu berwarna cokelat alami. Terdapat beberapa jendela yang dibangun dengan ukuran kecil. rumah gadang di atas tidak memiliki pilar yang menjadi salah satu cirinya.
39. Perkampungan Rumah Gadang
Rumah gadang selanjutnya adalah konsep perumahan atau perkampungan yang masih mempertahankan budaya asli Sumatera Barat yakni rumah gadang. Dibangun dengan konstruksi rumah panggung serta atap Gonjong sederhana, perumahan ini didominasi oleh material kayu untuk pembangunannya.
40. Rumah Gadang Minimalis
Ingin memiliki rumah gadang dengan konsep minimalis, maka rumah gadang di atas bisa dijadikan sebagai contoh yang tepat. Dibangun dengan atap berwarna merah bata, rumah gadang di atas memiliki tiga buah gonjong yang tersusun dari gonjong besar yang kemudian ditimpa dengan satu gonjong kecil.
Selanjutnya bagian terasnya memiliki atap gonjong dengan satu tanduk yang menghadap ke depan. Dinding rumah ini dibuat dari bahan semen dengan garis-garis.
41. Rumah Gadang Penuh Ukiran
Jika ingin melihat bangunan rumah gadang yang membawa corak kebudayaan Sumatera Barat, maka rumah di atas bisa dijadikan contoh. Pasalnya, rumah ini memiliki begitu banyak ukiran dari mulai singkok yang merupakan dinding segitiga di bawah gonjong depan dan ukiran kayu di bawahnya.
42. Rumah Gadang Resmi
Rumah gadang di atas bisa dikatakan sangat cocok digunakan sebagai bangunan kantor-kantor resmi pemerintahan. Dinding bangunan ini bisa dikatakan sudah cukup modern karena dibangun dari bahan semen dan batako. Sementara atap dibuat dari kayu yang disusun horizontal dan dicat cokelat tua.
43. Rumah Gadang Menyamping
Rumah gadang satu ini memiliki bentuk yang menyamping dengan tingkat atas. Bagian atasnya terdapat satu atap gonjong dengan singkok berukir. Bagian bawah ada satu buah tangga yang dibangun menyamping dari bahan semen. Sementara atap gonjongnya dibuat dari material seng berwarna merah.
44. Rumah Gadang Atap Bersusun
Rumah gadang ini memiliki atap yang bersusun sebanyak 3 pasang. Bagian depan adalah atap gonjong paling kecil yang memiliki singkok atau dinding segitiga dengan ukiran tempat keluar masuk. Selanjutnya ada atap gonjong yang semakin membesar ke belakang. Dindiang tapi dibuat dari material kayu berukir.
45. Rumah Gadang Dinding Semen
Rumah gadang di atas bisa dikatakan hanya mengadopsi ciri khas rumah gadang terutama di bagian atap gonjong yang runcing. Dinding rumah ini sudah menggunakan bahan semen ataupun batu bata yang dicat kuning pastel. Bagian singkok dari bangunan ini memiliki ukiran atau pola tanaman merambat yang ciamik.
46. Rumah Gadang Besar
Desain rumah gadang satu ini mengusung konsep modern yang menyatu dengan alam. Atap gonjongnya berukuran besar dan saling bertumpuk. Bangunan kecil mengelilingi rumah utama dengan atap gonjong sederhana. Rumah ini dikelilingi oleh taman hijau dengan kolam di sisi depan yang asri.
47. Rumah Gadang Meruncing
Meski rumah gadang memang identik dengan atap runcing atau disebut gonjong, namun keruncingan dari atap tentu berbeda-beda. Rumah gadang di atas memiliki atap yang sangat runcing dan dibuat dari material ijuk kering. Bagian depan memiliki singkok atau dinding berbentuk segitiga di bawah gonjong.
48. Kombinasi Rumah Gadang
Rumah gadang di atas sejatinya adalah gabungan antara rumah gadang untuk ruangan keluarga dan juga rumah bentuk modern dari dinding semen di bagian terasnya. Rumah gadang dibangun menyamping dengan atap dibuat dari material seng. Bagian bawah dari rumah memiliki pondasi dari semen dicat hijau.
49. Rumah Gadang Sederhana
Rumah gadang di atas adalah salah satu contoh desain rumah gadang modern yang ditambahkan ukiran bunga di bagian depan rumah. Bagian atap Gonjongnya memiliki warna hitam dengan dinding berwarna merah. Pembangunan tangga dibuat di samping rumah dengan pagar modern melindungi depan rumah.
50. Rumah Gadang Dua Tanduk
Desain rumah gadang di atas menggunakan desain yang ciamik namun tetap elegan. Memiliki dua buah tanduk di masing-masing sisi serupa dengan tanduk kerbau, rumah ini membawa ciri khas rumah gadang. Bagian muka rumah dibuat dari papan kayu dengan motif ukiran alam berupa akar dengan daun.
Desain rumah gadang memiliki beberapa kelebihan bahkan jika dibandingkan dengan desain rumah hari ini. Rumah gadang yang dibangun dengan pasak membuatnya lebih tahan terhadap gempa bumi. Selain rumah gadang, ada beberapa bangunan tradisional lain seperti contoh desain rumah jawa dan joglo.
49+ Contoh Desain Rumah Gadang (Klasik dan Elegan)