Desain Rumah dari Kayu – Sebagai tempat tinggal, rumah adalah kebutuhan primer yang diinginkan dan harus dipenuhi oleh semua orang. Mereka tentu ingin agar rumah bukan sekedar tempat yang bisa ditinggali saja. Banyak orang menginginkan rumah yang nyaman dan dapat dinikmati keindahannya. Sehingga contoh desain rumah dari kayu sangat penting dijadikan sumber membangun rumah unik.
Bangunan rumah mewah, kuat, dan elegan tidak selalu terbuat dari baja, semen, dan lainnya. Kayu juga bisa dijadikan material mewah menandakan nilai estetika tinggi sebuah bangunan.
Keuntungan Membangun Rumah dari Kayu
Rumah dari kayu sebenarnya tidak kalah unik dan mewah dengan bangunan rumah lainnya yang secara umum menggunakan material semen, batu bata, baja, dan sebagainya. Bahkan material kayu pun dipandang lebih mewah, mengingat persediaannya di alam cukup terbatas. Namun, ada beberapa jenis kayu saja yang direkomendasikan untuk membangun tempat tinggal
Kayu lebih unik jika dijadikan sebagai tambahan untuk hiasan rumah, dan umumnya kayu tetap menjadi pondasi serta atap rumah. Biaya pembangunan pun cenderung lebih mahal jika Anda memilih kayu untuk sebagai material seluruh bagian isi rumah, mulai dari lantai, rangka atap, dinding, dan sebagainya.
Selain unik, mewah, dan terkesan memiliki nilai estetika yang sangat tinggi, rumah yang terbuat dari kayu juga lebih alami dan sehat untuk dihuni. Namun Anda harus membangunnya dengan teknik dan metode yang tepat. Serta memperhatikan berbagai ide menarik lewat contoh desain rumah dari kayu untuk model rumah Anda di masa depan.
45 Ide Menarik Contoh Desain Rumah dari Kayu Kekinian
Rumah dari kayu bukanlah sebuah ide yang kuno atau cenderung mengarahkan pada bentuk rumah yang terkesan kolot. Justru kini banyak sekali ide-ide menarik yang berkembang untuk membangun rumah kayu dengan model kekinian yang tak kalah modern. Jika Anda hendak membangun rumah dari kayu, maka perhatikanlah berbagai contoh desain rumah dari kayu.
1. Rumah Panggung Kayu
Tidak perlu mewah, rumah kayu yang nyaman dan eksotik juga bisa dibuat sederhana dan minimalis bermodel rumah panggung. Pilih pondasi dan material jenis kayu yang kuat misalnya kayu jati sehingga, mengingat rmah model ini juga cocok di daerah yang rawan banjir.
2. Contoh desain Rumah dari Kayu Sederhana Bertingkat
Seluruh material bangunan rumah yang terbuat dari kayu memang cenderung mahal, namun Anda bisa membangun dengan model cukup sederhana tapi nyaman. rumah kayu bertingkat adalah ide yang cukup menarik, yang smeua bagian rumahnya terbuat dari kayu.
3. Rumah Panggung Bertingkat Kayu
Rumah panggung bertingkat yang seluruhnya terbuat dari kayu juga menjadi ide yang sangat menarik. Anda bisa memilih jenis kayu yang sangat bagus sebagai pondasi yang benar-benar kokoh untuk rumah kayu dengan gaya unik yang Anda pilih.
4. Rumah Sederhana dari Kayu
Model rumah sederhana lainnya bisa Anda bangun dari material kayu pilihan yang sangat kokoh. Anda tidak perlu membuat rumah panggung jika lingkungan tempat tinggal bukan daerah rawan banjir. Ide menarik yang cocok untuk Anda adalah rumah tanpa tingkat sederhana serta tanpa bagian kaki.
5. Perpaduan Rumah Kayu dan Cor dengan Gaya Unik
Membuat rumah kayu agar nampak unik bisa Anda padukan dengan material lain seperti sebagian dinding semen atau cor. Anda juga bisa menghemat biaya dengan memadukan kedua material tersebut dan membuatnya berbentuk sangat unik. Seperti bangun dengan sudut sisi trapesium, atau bentuk bangun datar lainnya.
6. Rumah Modern Minimalis dari Kayu
Jika Adna bertempat tinggal di kompleks yang cukup padat bisa memilih konsep rumah kayu yang minimalis. Bisa dengan perpaduan beberapa materian ataupun seluruhnya hanya terbuat dari kayu, dengan sedikit hiasan seperti jendela kembar di bagian depan rumah serta teras.
7. Rumah Kayu Minimalis dengan Teras Unik
Ide unik rumah kayu selanjutnya bisa Anda berikan ruang teras yang mengelilingi rumah, dan seluruhnya terbuat dari kayu. Rumah seperti ini bisa dibuat berbentuk balok, bentuk L atau lainnya dengan jendela yang juga mengelilingi sisi dinding kayu rumah.
8. Rumah Panggung dengan Garasi Kayu
Rumah kayu yang unik dan terlihat cukup sederhana juga bisa dibuat mirip seperti rumah panggung. Anda pun dapat menambahkan ruang kecil di samping rumah seperti sebuah garasi atau gudang kecil.
9. Rumah Mewah Perpaduan Material Kayu
Membuat rumah mewah yang terbuat dari kayu juga bisa dipadukan dengan beberapa materian lain seperti cor, baja, atau semen dan bata. Ide rumah ini menempatkan kayu di beberapa bagian saja seperti di satu lantai paling atas, sedangkan cor di lantai kedua, dan perpaduan keduanya di lantai pertama yang dijadikan sebagai garasi..
10. Desain Rumah Kayu Modern
Die unik yang sangat jarang Anda temui adalah membangun rumah kayu dengan bangunan berbentuk prisma sebagai lantai di tingkat atas. Ide ini perlu Anda coba terutama jika lahan di sekitar rumah tidak berisiko terkena bencana banjir atau kebakaran.
11. Bangunan Modern Perpaduan dari Kayu
Rumah kayu yang tergolong sangat modern selanjutnya memadukan teknik cor, serta dikelilingi dengan dinding yang seluruhnya terbuat dari kaca di beberapa sisi. Kemudian Anda bisa menambahkan kolam renang kecil di salah satu sisi rumah dengan tanah lapang.
12. Perpaduan Rumah Kayu di Satu Lantai
Jika kayu menurut Anda diperlukan hanya untuk membuat rumah tampak lebih menarik di salah satu sisinya saja. Anda bisa membangunnya tidak di seluruh bangunan rumah, karena bisa dimodifikasi dengan material lainnya. Cara ini juga lebih irit dan cukup inovatif untuk membuat bangunan bernilai estetika tinggi.
13. Rumah Gaya Vintage dari Kayu
Jika Anda menyukai berbagai hal yang berbau vintage dan unik mala material kayu adalah opsi yang paling tepat untuk keseluruhan bangunan rumah Anda. Anda bisa membangun rumah seperti ini di tengah ladang gandung yang luas atau kebun bunga.
14. Rumah Mewah Perpaduan Kayu dan Material Batu Alam
Rumah yang menonjolkan sisi kemewahan yang utama bisa dibangun dari perpaduan material batu alam dan di kayu di beberapa sisi rumah. Batu alam sangat cocok digunakan ketika anda menginginkan gaya natural disertai dengan tambahan kolam renang.
15. Rumah Kayu Minimalis di Tengah Hutan
Suasana berbeda dan unik untuk tinggal di tengah alam bebas yang segar cenderung dapat membuat pikiran lebih rileks. Anda bisa membangun rumah kayu berukuran minimalis dengan dinding kaca di satu sisinya dan hanya untuk diri Anda sendiri untuk mencari ketenangan.
16. Rumah Minimalis Bertingkat dari Kayu
Rumah minimalis yang sangat unik juga bisa dibuat bertingkat, bangunan ini nyatanya hanya membutuhkan lahan yang tidak terlalu luas. And abisa memenuhi dindingnya dengan kaca di satu sisi saja, kemudian membuat desain penutup jendela kayu yang unik.
17. Rumah Kayu Kontemporer Perpaduan Cor
Rumah kayu kontemporer juga bisa dibuat dengan bentuk modern yang sangat unik yakni mirip seperti balok namun memiliki lengkung di ujung sisi. Serta memadukan materialnya dari bahan tertentu dengan teknik cor.
18. Rumah Kayu di Lantai 2
Perpaduan rumah yang terbuat dari material kayu serta semen dan baja dengan teknik cor kini sangatlah populer. Karena kedua material ini sangat mendukung bagi Anda yang menginginkan bangunan super mewah dilengkapi dengan kolam renang yang luas.
19. Rumah Kayu dengan Interior Minimalis
Jika Anda hendak memulai percobaan tentang ide untuk membuat rumah kayu, sebaiknya cobalah terlebih dahulu untuk membuat contoh desain rumah dari kardus. Kemudian Anda dapat memilih salah satu ide dengan desain interior ruang yang minimalis dengan 2 kamar tidur cukup..
20. Rumah Mewah dengan Atap dan Beberapa Sisi dari Kayu
RUmah mewah yang sangat elegan juga menjadi ide yang menarik dengan material kayu di bagian atap serta mengelilingi seluruh dinding bangunan. Kayu hanya dijadikan sebagai kusen sedangkan satu sisi seluruhnya dipenuhi dengan jendela atau dinding dari kaca.
21. Rumah Kayu Berbentuk L dengan Kolam Renang
Rumah kayu yang didesain dengan bentuk L akan menjadi ide yang sangat kreatif. Tidak perlu terlalu mewah, Anda bisa membuatnya sederhana namun elegan dengan menambahkan kolam renang tepat di sudul L nya.
22. Rumah Kayu Natural dengan Kolam Ronang
Jika Anda sangat mencintai udara segar dan berbagai hal yang bersifat natural, maka ide membuat rumah kayu adalah opsi terbaik. And abisa membuat dindingnya dipenuhi kaca, membangun ruang bertingkat serta menambahkan halaman untuk kolam renang di tengah tumbuhan indah berbunga.
23. Rumah Gaya Kontemporer Perpaduan Kayu dan Keramik
Rumah gaya kontemporer yang dindinnya terbuat dari perpaduan dari kayu dan keramik sangatlah unik. Kemudian Anda bisa memenuhi beberapa sisinya dengan kaca anti gores dan anti peluru.
24. Rumah Beratap dan Lantai Kayu
Ide rumah kayu yang unik selanjutnya bisa dipadukan dengan material lain, dan menjadikan rumah dengan dinding yang sepuhnya terbuat dari kaca. Rumah ini tampak lebih mewah jika dibuat berdingkat tidak sama panjang atau tidak sejajar pada lantai atas dengan bawahnya.
25. Rumah Panggung Kayu dengan Dinding Kaca
Contoh desain rumah dari kayu yang kini sedang sangat populer memiliki sisi dinding yang seluruhnya dipenuhi kaca. Anda bisa menerapkan ide ini dengan memadukannya bersama kaki pada rumah sehingg tampak seperti rumah panggung.
26. Rumah Kayu Prisma Minimalis
Rumah minimalis yang unik terbuat dari material kayu juga bisa Anda jadikan opsi terbaik. Terutama jika lahan yang Anda miliki cukup terbatas, karena bisa dibuat menjadi bertingkat.
27. Rumah Mewah Unik Kontemporer dari Kayu
Salah satu contoh desain rumah dari kayu modern yang sangat unik dan tampak mewah ada di gambar atas. Seluruhnya didominasi oleh kayu serta ditambahkan dinding kaca memanjang di banyak sisi dindingnya.
28. Gaya Rumah Kayu Tropis
Rumah kayu cenderung membawa suasana udara yang sejuk ketika ditempati sehingga Anda bisa memilih contoh desain rumah tropis. Bangunan rumah kayu bisa dibuat dengan perpaduan kubus dan balok, serta dikelilingi tanaman dan batu kali di halaman rumahnya.
29. Rumah Kayu Mini Balok
Rumah mini yang terbuat dari kayu dengan ukuran minimalis sangat cocok bagi Anda untuk bersantai sendiri. Anda bisa memilih ide ini dengan membangunnya di suasana tepi pantai.
30. Rumah Mewah dengan Pintu dan Penutup Kayu
Kayu bisa menjadi material menarik di beberapa bagian rumah mewah seperti pada contoh desain rumah dari kayu di atas. Anda bisa memilihnya sebagai penutup dinding beberapa sisi rumah serta pintu garasi dan tirai jendela bambu.
31. Rumah Kayu Unik Limas Segitiga
Ide tentang contoh desain rumah dari kayu paling unik yang pernah Anda temui adalah bangunannya yang dibuat berbentuk limas segitiga. Rumah ini memiliki dua lantai dengan kolam renang di sisi belakang untuk menambah kemewahan.
32. Contoh Desain Rumah Panggung dari Kayu Modern
Rumah panggung tidakhanya bisa dibuat dengan gaya sederhana. Anda bisa membuatnya tampak moderl dengan memadukan beberapa material yang berbeda di bagian atap, serta desain kayu di dindin, lantai, dan kaki, sementara dinding lainnya dipenuhi oleh kaca.
33. Rumah Mewah dengan Tangga Luar Melingkar dari Kayu
RUmah mewah yang bangunannya mirip sebuah gedung ini juga menjadi ide yang sangat unik. Karena semua bagiannya terbuat dari kayu, begitupun dengan tangga putarnya yang menjadi daya tarik utama diluar rumah..
34. Contoh Desain Rumah dari Kayu Gaya Klasik
Jika Anda menyukai rumah dengan gaya klasik sebaikny apilihlah ide satu ini, dengan membangun satu ruang loteng atau tingkat di setengah bangunan rumah. Serta menambahkan pintu kaca dengan hiasan pot bunga dan lampu yang juga terbuat dari kayu.
35. Contoh Desain Rumah Mewah dari Kayu Berbentuk L Kekinian
Rumah yang terbuat dari kayu juga sangat bagus jika diterapkan pada bentuk rumah L. Kayui menjadi pelengkap material dinding dan kusein dengan perpadual kaca besar.
36. Desain Rumah Milleneal Kembar
Perpaduan dinding kayu dan material cor yang cukup unik seperti pada contoh di atas dengan membuat kedua bangunan nampak kembar. Anda bisa membangunnya di tanah yang cukup sempit mengingat bangunan tersebut mirip seperti prisma.
37. Contoh Desain Rumah Tingkat 2 Perpaduan dari Kayu
Rumah mewah namun berukuran cukup minimalis selanjutnya bisa dibangun dari material kayu dan beberapa material lain dengan teknik cor. Contoh desain rumah dari kayu tersebut hanya memanfaatkan kayu di beberapa bagiandinding rumah saja.
38. Contoh Desain Rumah dari Kayu Bentuk T
Rumah kayu dengan desain yang mewah dan unik juga bisa dibuat berbentuk T. Artinya bagian lantai bawah memiliki ukuran luas lebih kecil dibandingkan lantai atas dengan kolam di sekitarnya.
39. Rumah Kayu Bertingkat Sederhana Alami
Jika Anda membangun rumah kayu di area hutan, sebaiknya buatlah dengan perpaduan materian kuat sebagai pondasi rumah. Serta membuat kayu menjadi material tambahan di bagian luar atau dalam rumah serta mencakup keseluruhan pondasi atap dan dinding.
40. Rumah Kayu Normal di Kompleks Perumahan
Jika Anda tinggal di kompleks perumahan yang lahannya cukup terbatas, namun tetap ingin rumah kayu yang mewah. Maka bisa memilih desain unik dengan menambahkan jendela kaca kembar dengan bentuk tertentu di dindingnya, serta mendesain ruang belakang yang indah.
41. Contoh Desain Rumah dari Kayu dengan Warna Unik Sederhana
Rumah kayu yang cukup sederhana bisa Anda jadikan sebagai pilihan ide menarik dan hemat. Untuk memberikannya daya tarik lebih, Anda bisa memberikan motif warna belang seperti perpaduan cat cokelat dan putih di posisi yang pas.
42. Rumah Mewah dengan Pelindung Kayu
Material kayu bisa dijadikan sebagai pelindung atau pelapis dinding rumah di bagian terluar dengan dibuat bermotif tegak lurus. Ini bisa Anda terapkan jika salah satu dinding dipenuhi oleh kaca..
43. Rumah Mewah Dinding Kaca Dilapisi Kayu
Kayu juga bisa dibuat bermotif untuk memperindah desain rumah modern. Anda bisa memilih ide unik untuk membangun rumah yang bagian luarnya dilindungi dengan garis-garis kayu tegak lurus.
44. Rumah Mewah Dikelilingi Pagar Kayu
Rumah mewah yang cukup unik bisa didesain dengan material kayu yang mengelilingi sisi rumah. Ini sangat ampuh agar udara dan sinar yang panas menyengat masuk ke dalam rumah Anda.
45. Contoh Desain Rumah dari Kayu Tingkat 3 dengan Kolam Renang
Rumah kayu yang diterapkan pada rumah mewah bisa dipilih sebaaimaterial utama dari beberapa bagian rumah, misalnya hanya di satu lantai saja. Sementara Anda masih bisa memilih material lannya untuk bagian rumah yang lain dengan menambahkan kolam renang.
Berbagai ide di atas adalah contoh desain rumah unik yang bisa Anda pilih dan sesuaikan dengan lingkungan sekitar tempat tingal. Cukup pilih salah satu yang sesuai dengan kriteria kebutuhan atau keinginan Anda.