Desain Rumah Belakang – Rumah futuristik yang terlihat memukau dan tidak biasa, mencerminkan tren baru yang menarik dalam desain rumah kontemporer untuk masa depan. Contoh desain rumah belakang saat ini membawa teknologi ramah lingkungan dan solusi untuk kehidupan hijau yang menyenangkan dan nyaman.
Rumah futuristik menunjukkan berbagai bentuk desain yang menarik dengan halaman depan dan belakang yang dibuat semenarik mungkin. Anda penasaran?
DAFTAR ISI
1. Desain Rumah Belakang dengan Taman Minimalis
Contoh desain pertama yang bisa Anda jadikan referensi untuk belakang rumah Anda adalah Desain rumah belakang dengan taman minimalis. Meski halaman atau tamannya sangat minimalis atau hanya berukuran kurang dari 1 m x 1 m namun desain di atas cukup menarik.
Anda bisa menikmati sarapan pagi atau makan siang dengan ditemani pohon-pohon cemara dan bunga-bunga yang bermekaran di taman tersebut.
Menanam pohon di sekitar rumah Anda tidak hanya mengurangi biaya energi, tetapi juga meningkatkan nilai estetika di belakang rumah Anda.
Dengan menanam pohon hijau di belakang rumah Anda, maka akan membantu mengurangi kecepatan angin dan hilangnya panas dari rumah. Pohon menyerap karbon dioksida dan gas yang berpotensi berbahaya dari udara dan melepaskan oksigen.
2. Desain Rumah Belakang dengan Kolam Renang
Sepertinya asyik jika di belakang rumah Anda memiliki sebuah kolam renang yang minimalis? Memberikan sebuah kolam renang di belakang rumah Anda bisa menjadi referensi contoh desain rumah belakang yang sangat menarik.
Area kolam renang dan halaman panjang, yang dinaungi oleh banyak pepohonan yang teduh, ditambah dengan berbagai properti kursi dan ranjang yang indah menjadikan di hari-hari saat musim kemarau menjadi lebih mengasyikkan.
Anda yang sangat menyukai aktivitas berenang, sepertinya perlu mencoba desain rumah belakang yang ada di atas. Desain rumah belakang dengan kolam renang sangat populer dan banyak digunakan di rumah-rumah yang memiliki luas yang sangat besar dan lebar.
3. Desain Rumah Belakang Retro dengan Perapian
Contoh desain rumah belakang di atas memang memiliki gaya retro alias zaman-zaman dahulu dengan model perapian. Untuk Anda yang tidak tahan dengan rasa dingin, model desain rumah belakang retro dengan perapian cocok untuk Anda.
Berkumpul dengan keluarga besar sambil menyalakan api dan menikmati makanan ringan serta teh hangat sepertinya adalah hal yang sangat tepat.
Tidak lupa lampu-lampu hias seperti tumblr dipasang di langit-langit untuk menambah estetika halaman belakang rumah. Saat malam tiba, cahaya yang dihasilkan dari lampu-lampu tumblr tersebut akan memancarkan keindahannya.
4. Desain Rumah Belakang Minimalis dengan Banyak Tanaman
Desain yang ada di gambar atas sangat cocok untuk Anda yang menyukai tanaman sehingga belakang rumah dipenuhi dengan banyak tanaman hias. Banyak tanaman hias dipilih karena tanaman tersebut menarik untuk indera penciuman, selain daya tarik visualnya.
Bunga-bunga mawar dan tanaman lainnya yang ditanam di halaman belakang pasti akan memikat tamu-tamu Anda untuk memperhatikan desain rumah belakang Anda yang dipenuhi dengan tanaman hias.
5. Desain Rumah Belakang dengan Pot Bunga
Jika Anda salah satu orang yang tidak memiliki lahan yang luas di belakang rumah Anda tapi Anda ingin sekali memiliki tanaman-tanaman yang indah di belakang rumah, tenang saja! Contoh desain rumah belakang yang ada di atas sangat cocok untuk Anda terapkan di rumah Anda.
Meski space untuk belakang rumah Anda tidak begitu luas, Anda masih bisa memiliki berbagai jenis tanaman. Caranya adalah dengan menempatkan tanaman-tanaman tersebut ke dalam pot.
Tambahkan beberapa tanaman gantung hias untuk disematkan ke dinding dan tambahkan meja dan kursi untuk menikmati belakang rumah Anda dengan nyaman.
6. Desain Rumah Belakang Back To Nature
Apakah Anda menyukai hal-hal yang berbau alam? Konsep belakang rumah dengan nuansa kehijauan di atas sepertinya cocok sekali untuk Anda coba gunakan. Dengan rumput halus, tanaman-tanaman bonsai dan beberapa tanaman hias lainnya, sepertinya akan sangat melengkapi rumah belakang Anda.
Selain dilengkapi dengan berbagai tanaman, kesan back to nature juga ditekankan kepada ornamen-ornamen kayu yang digunakan untuk tempat duduk untuk menikmati waktu-waktu santai Anda dan keluarga.
Jika Anda adalah penyuka hal-hal yang berbau natural, maka Anda bisa menggunakan konsep belakang rumah dengan nuansa kehijauan seperti yang ada di atas.
7. Desain Rumah Belakang dengan Halaman Dan Ayunan
Anda yang memiliki anak kecil di dalam rumah sepertinya bisa mencoba untuk membuat konsep belakang rumah dengan desain di atas. Hamparan rumput yang luas sangat cocok untuk digunakan bermain bersama anak-anak.
Selain halamannya yang luas dan bisa digunakan untuk bermain, Anda juga bisa menanami beberapa tanaman untuk memberikan suasana yang sejuk dan meneduhkan.
Tidak lupa tambahkan ayunan di sudut halaman agar anak-anak bisa nyaman bermain di rumah. Anda juga bisa membuat saung khusus sebagai tempat untuk mengawasi anak-anak bermain sambal menikmati secangkir teh dan kue.
8. Desain Rumah Belakang Outdoor Plants
Berkebun bukan hanya tentang membuat rumah Anda terlihat bagus. Berkebun atau merawat tanaman juga dapat melakukan keajaiban bagi kesejahteraan Anda sendiri.
Banyak penelitian ilmiah menunjukkan bahwa latihan fisik dapat berkontribusi pada berat badan yang sehat dan tingkat tekanan darah, dan hanya berinteraksi dengan flora dapat meningkatkan suasana hati dan kesehatan mental Anda.
Jika Anda penyuka tanaman, Anda bisa menjadikan belakang rumah Anda sepenuhnya untuk tempat berbagai tanaman-tanaman. Pilih warna-warna bata dan kayu berwarna cokelat untuk menambahkan unsur alami pada kebun belakang rumah Anda.
9. Desain Rumah Belakang Simple
Anda yang menyukai konsep rumah belakang dengan desain yang simple atau sederhana, Anda bisa menggunakan konsep sebagaimana gambar yang ada di atas.
Dengan dua sofa bed yang empuk, Anda bisa menikmati belakang rumah Anda dengan pasangan sambil menikmati camilan dan segelas teh hangat.
Selain sofa bed, Anda juga bisa menambahkan kursi dan meja tambahan. Jangan lupa siapkan beberapa tanaman hijau untuk menambah udara segar di belakang rumah Anda.
10. Desain Rumah Belakang Mini dengan Ayunan
Membuat anak nyaman di rumah tidak harus membelikan berbagai macam barang-barang yang mahal dan berharga. Anda bisa menambahkan ayunan di belakang rumah Anda untuk membuat anak Anda senang bermain dan nyaman di rumah.
Selain memberikan ayunan di belakang rumah, Anda juga bisa menambahkan tanaman-tanaman di pot untuk menambahkan unsur estetik di belakang rumah.
Menanam tanaman bukan hanya memberikan kesan estetik atau memberikan udara segar, namun juga dapat membantu meningkatkan suasana hati yang menanamnya.
11. Desain Rumah Belakang Eco Friendlyhouse
Desain rumah belakang eco friendlyhouse adalah desain yang ramah lingkungan, dirancang dan dibangun dengan menggunakan bahan dan teknologi yang mengurangi jejak karbonnya dan menurunkan kebutuhan energinya.
Konsep eco friendlyhouse bukan hanya menekankan kepada pohon atau beberapa tanaman yang mengelilingi sofa saja, namun juga soal konstruksi yang digunakan.
Dalam hal ini, desain belakang rumah kayu menggunakan kayu konstruksi yang jauh lebih baik dan memiliki daya dukung beban yang besar, menyediakan isolasi kelembaban yang sangat baik dan bahkan memiliki kualitas akustik yang luar biasa.
12. Desain Rumah Belakang Hijau Minimalis
Untuk yang tidak memiliki lahan yang luas, Anda bisa membuat belakang rumah menjadi tempat yang minimalis untuk santai dan tempat untuk ditanami berbagai pohon atau tanaman hias lainnya.
Tanaman adalah unsur yang sangat penting dalam sebuah rumah karena kehadiran tanaman bisa mengurangi kadar karbon dioksida, meningkatkan kelembaban, mengurangi kadar polutan tertentu, mengurangi tingkat debu di udara dan menjaga suhu udara tetap rendah.
Tambahkan ranjang di sudut ruangan untuk bersantai sambil menyaksikan tanaman-tanaman Anda tumbuh dengan indah.
13. Desain Rumah Belakang Serba Hijau
Suka hijau-hijauan di belakang rumah Anda? Tanami saja berbagai pohon, tanaman bonsai dan tanaman hias di belakang rumah dan atur dengan seindah dan serapi mungkin untuk bisa menambahkan kesan estetik dalam rumah Anda.
Secara naluriah berdekatan dengan tanaman hijau membuat manusia merasa lebih nyaman. Bangunan lebih tenang dan lebih rileks dan menarik jika ada tanaman.
Sejumlah besar penelitian akademis, telah menunjukkan secara meyakinkan bahwa lansekap interior dengan unsur tana,an memiliki efek dramatis pada kesejahteraan penghuni bangunan. Jadi jika Anda sangat menyukai tanaman, desain di atas bisa Anda coba.
14. Desain Rumah Belakang Indoor Plants
Melihat hal yang berwarna hijau-hijau bukan hanya tentang meningkatkan estetika dalam ruangan saja tapi tanaman secara tanpa sadar dapat membuat penghuni rumah merasa tenang dan santai.
Untuk Anda yang menyukai tanaman, konsep desain di atas bisa Anda gunakan di belakang rumah Anda.
Tambahkan space untuk dijadikan tempat duduk sebagaimana gambar di atas. Untuk menambahkan kesan natural, gunakan kayu untuk membuat tempat duduk Anda.
15. Desain Rumah Belakang dengan Halaman Luas
Untuk Anda yang memiliki lahan belakang rumah yang masih sangat luas, Anda bisa jadikan lahan tersebut sebagai halaman dengan ditanami rerumputan dan tanaman-tanaman hijau.
Tanaman adalah pembersih udara pertama di alam. Mereka dapat membantu menghilangkan senyawa berbahaya dari bahan bakar, perabotan, dan pakaian.
Untuk menikmati halaman belakang Anda yang luas, tambahkan kursi dan meja untuk bisa memandangi halaman Anda.
16. Desain Rumah Belakang dengan Rumput Halus dan Pot Tanaman
Rumput menstabilkan tanah dan membantu menyediakan substrat bagi tanaman lain untuk tumbuh. Struktur akar rumput yang padat menahan tanah untuk mengurangi erosi. Kehadiran rumput tidak hanya penting untuk daerah dengan lereng curam dan curah hujan yang tinggi saja.
Anda yang ingin memiliki rumput yang indah dengan tanaman-tanaman di atas rerumputan juga bisa menggunakannya di belakang rumah Anda.
Sangat direkomendasikan untuk memiliki banyak pot tanaman untuk merasakan manfaat yang luar biasa dari tanaman.
17. Desain Rumah Belakang dengan Rumput Dan Jalan Setapak
Memiliki lahan yang luas adalah anugerah yang jangan sampai Anda sia-siakan. Anda bisa memanfaatkan lahan tersebut untuk membuat sebuah halaman belakang rumah yang menarik dengan membuat jalan setapak di atas rerumputan.
Memberikan jalan setapak di atas rumput membuat Anda dan penghuni rumah bisa berhati-hati dan tidak sembarangan dalam menginjak-injak rumput di halaman belakang rumah Anda.
Tidak lupa sediakan sofa bed, meja dan kursi untuk menikmati suasana halaman yang indah di pagi ataupun sore hari.
18. Desain Rumah Belakang dengan Rumput Persegi Panjang dan Tanaman Hias
Tidak masalah jika Anda tidak memiliki banyak lahan untuk rumah Anda sehingga tidak bisa membangun sebuah halaman belakang di rumah.
Selama masih ada sedikit ruang, Anda bisa memanfaatkannya dengan membuat sebuah halaman “mini” yang terbuat dari rumput berukuran persegi panjang sekitar 3 m x 1 m.
Tidak lupa di pinggir-pinggir rumput persegi panjang, tanami berbagai jenis-jenis pohon atau tanaman hias lainnya.
19. Desain Rumah Belakang dengan Tanaman Hidroponik
Meski hanya tersisa sedikit ruang di belakang rumah Anda, hal itu tidak menjadi masalah yang cukup besar bagi Anda yang tetap ingin menanam berbagai tanaman hidroponik. Tanaman hidroponik bisa tumbuh di mana saja dan ,enggunakan 20 kali lebih sedikit air daripada tanaman berbasis tanah.
Lingkungan Anda akan jauh steril, yang berarti tidak ada pestisida. Anda akan menggunakan ruang 20% lebih sedikit untuk tumbuh dan air sistem dapat digunakan kembali, memungkinkan Anda menghemat air.
Tidak lupa tambahkan ornamen meja atau kursi untuk memandangi tanaman hidroponik yang Anda pelihara. Beberapa tanaman yang bisa Anda gunakan adalah tumbuhan seperti basil, peterseli, oregano, ketumbar dan mint kemudian tomat atau stroberi.
20. Desain Rumah Belakang dengan Aneka Bunga
Jika Anda adalah orang yang sangat menyukai bunga dan Anda memiliki space yang cukup luas di belakang rumah Anda, menanam berbagai bunga di belakang rumah bisa menjadi ide yang bagus.
Contoh desain rumah belakang yang ada di atas sangat cocok untuk Anda yang menyukai aneka bunga sehingga bisa membuat belakang rumah Anda lebih berwarna dan indah.
Mulai dari lavender, melati, mawar, matahari, anggrek, semua jenis bunga yang Anda sukai bisa Anda tanam sesuka hari Anda.
21. Desain Rumah Belakang dengan Saung
Memberikan bangunan saung di belakang rumah adalah ide yang cukup bagus untuk bersantai bersama anggota keluarga Anda.
Jika umumnya saung terbuat dari bambu, Anda bisa menggantinya dengan konstruksi lain yang lebih aman untuk digunakan bersantai bersama anggota keluarga Anda.
Saung atau gazebo adalah ide yang bagus untuk melengkapi space kosong di belakang rumah Anda agar lebih terisi. Jangan lupa tambahkan beberapa tanaman, ya!
22. Desain Rumah Belakang dengan Konsep Ala Candle Light Dinner
Anda yang suka dengan hal-hal romantis, sepertinya bisa menyulap belakang rumah Anda menjadi sebuah taman ala-ala candle light dinner dan tambahkan kursi, meja dan penutupnya di tengah-tengah taman.
Konsep tersebut tidak hanya cocok untuk menikmati makan malam romantis di tengah taman belakang rumah saja, namun juga bisa untuk makan siang.
23. Desain Rumah Belakang Ala Working Space
Jika Anda suka bekerja di ruang terbuka, Anda bisa menggunakan konsep halaman belakang sebagaimana gambar yang ada di atas.
Konsep di atas memanfaatkan space di belakang rumah dengan menambahkan berbagai pohon, tanaman hias dan meja-meja yang lebar.
Dengan menambahkan banyak meja lebar di halaman belakang, konsep working space di ruangan terbuka sepertinya akan membuat Anda nyaman.
24. Desain Rumah Belakang dengan Konsep Untuk Relaksasi
Untuk Anda yang membutuhkan ruang khusus untuk berelaksasi, manfaatkan belakang rumah Anda menjadi sebuah konsep sebagaimana yang ada di atas.
Ditemani dengan tanaman-tanaman hijau seperti papirus, pinus, anting putri dan bunga-bunga di sekitar belakang rumah Anda, maka semua itu bisa menjadi tempat yang tepat untuk relaksasi.
Ditambah kehadiran kolam kecil dan kursi berjemur serta bantal, halaman belakang Anda adalah tempat untuk berelaksasi yang paling nyaman.
25. Desain Rumah Belakang dengan Gazebo
Membuat gazebo besar di tengah-tengah halaman belakang rumah Anda bisa menjadi ide bagus untuk Anda yang memiliki sisa lahan yang luas.
Contoh desain rumah belakang yang ada di atas, sangat cocok untuk Anda yang memiliki keluarga besar sehingga gazebonya bisa dimanfaatkan untuk bercengkerama hangat.
Dengan dikelilingi tanaman bonsai yang dipotong dengan rapi dan dikelilingi pepohonan hijau, gazebo belakang rumah akan menjadi tempat paling nyaman untuk Anda dan keluarga untuk bercengkerama.
26. Desain Rumah Belakang Retro
Konsep halaman belakang di atas bisa dikatakan memang bernuansa ala-ala retro. Meski demikian konsep di atas sangat asyik.
Dengan penempatan tanaman di sudut-sudut belakang rumah dan peletakan 4 kursi di tengah-tengahnya, Anda bisa menikmati suasana belakang rumah Anda dengan tenang. Sayangnya mencari model kursi sebagaimana di atas memang sulit.
27. Desain Rumah Belakang Ala Stage Terbuka
Jika Anda memiliki lahan yang sangat luas di belakang rumah, Anda bisa manfaatkan lahan Anda menjadi konsep seperti sebuah stage terbuka.
Konsep stage terbuka sebagaimana gambar di atas sangat cocok untuk acara-acara keluarga inti seperti barbequ-an, arisan atau hanya sekedar saling bercengkerama.
Dengan sebuah pohon besar di ujung stage, maka stage akan tetap terlindungi dari sengatan panasnya matahari.
28. Desain Rumah Belakang Ala Cafe Outdoor
Mengapa konsep desain gambar di atas dikatakan seperti ala cafe outdoor? Karena terdapat banyak penempatan kursi dan meja di berbagai sudutnya.
Ya, jika Anda memiliki banyak relasi kerja, teman-teman seangkatan dan banyak saudara yang suka berdatangan ke rumah Anda, konsep halaman belakang di atas cocok untuk Anda.
Tambahkan lampu tumblr untuk memberi kesan ala cafe outdoor di halaman belakang Anda. Jadi tidak perlu jauh-jauh pergi ke coffeshoop untuk menikmati suasana cafe outdoor yang menenangkan.
29. Desain Rumah Belakang Sederhana Namun Elegan
Konsep halaman belakang di atas bisa dikatakan sederhana, hanya menempatkan beberapa kursi dan meja saja.
Namun meski hanya terdiri dari kursi, meja, perapian, dan tanaman-tanaman di pinggirnya, konsep di atas terlihat lebih elegan.
Anda bisa menjamu banyak orang di belakang rumah Anda selain ruang tamu. Nikmati pagi hari yang cerah dari belakang rumah Anda.
30. Desain Rumah Belakang Instagrammable
Ingin mengubah halaman belakang Anda menjadi sebuah tempat yang terlihat instagrammable? Coba lihat contoh desain rumah belakang yang ada di atas.
Semua konsep benar-benar diatur dengan semenarik mungkin mulai dari ornamen-ornamennya hingga tanaman-tanamannya.
31. Desain Rumah Belakang Ala Hutan Tropis
Hutan tropis adalah tempat yang menarik untuk dikunjungi dan kehadiran hutan tropis turut membantu menstabilkan iklim dunia. Anda bisa menciptakan sebuah hutan tropis mini di belakang rumah Anda sendiri.
Tambahkan bangunan untuk menikmati suasana hutan tropis Anda dengan jalan setapak, meja, kursi dan alas penutup.
Anda juga bisa menabahkan beberapa properti seperti kursi berjemur untuk bersantai bersama pasangan Anda di hutan tropis mini milik Anda sendiri.
32. Desain Rumah Belakang Minimalis
Contoh desain rumah belakang sebagaimana gambar di atas adalah konsep yang bisa dikatakan minimalis.
Anda hanya perlu menambahkan kursi-kursi di belakang rumah dan menambahkan tanaman-tanaman hias yang digantung.
Tanaman hias gantung sangat cocok untuk Anda terapkan jika Anda tidak memiliki banyak lahan namun ingin memiliki banyak tanaman.
33. Desain Rumah Belakang Santai Minimalis
Desain sebagaimana gambar di atas juga bisa terbilang sangat minimalis. Anda hanya perlu menambahkan sofa dengan bentuk huruf L dan perapian di depan sudut sofa.
Bercengkerama di belakang rumah saat musim dingin dan menyalakan api perapian adalah waktu yang tepat untuk menikmati belakang rumah Anda.
34. Desain Rumah Belakang Klasik dan Mewah
Contoh desain rumah belakang yang ada di atas adalah sebuah desain yang sangat mewah namun klasik terlihat dari pemilihan konstruksi bangunannya.
Diperlukan biaya yang cukup besar untuk membuat halaman belakang Anda menjadi sebagaimana gambar di atas.
Anda bisa menikmati waktu untuk bersantai di belakang rumah atau berenang di kolam yang telah disediakan.
35. Desain Rumah Belakang Taman Tropis Minimalis
Konsep di atas, memang terlihat sangat sederhana, minimalis, namun sangat manis. Daya tarik dari konsep desain belakang rumah sebagaimana gambar di atas terletak pada penataan tanamannya.
Tanaman-tanaman yang hadir di belakang rumah tersebut diatur seestetik mungkin untuk memperindah pemandangan.
Mulai dari penataan di atas, samping hingga di bagian lainnya. Tidak lupa tambahkan meja panjang dan kursi untuk tempat mengobrol bersama anggota keluarga.
36. Desain Rumah Belakang Modern Minimalis
Gambar di atas adalah contoh desain rumah belakang yang futuristik. Konsep yang sangat modern namun bisa dibilang minimalis.
Dengan ditanami berbagai tanaman bonsai, dan kolam ikan di tengah-tengah, maka Anda bisa menikmati sore hari Anda di belakang rumah dengan sangat menyenangkan.
Anda bisa menambahkan kursi berjemur dan perapian di pojok bangunan untuk melengkapi waktu bersantai Anda di belakang rumah.
37. Desain Rumah Belakang Tropis Minimalis
Menciptakan belakang rumah menjadi sebuah tempat yang asyik untuk berelaksasi pastinya adalah idaman bagi semua orang.
Anda yang memiliki lahan yang cukup luas bisa bisa menggunakan gambar di atas sebagai ide untuk menciptakan belakang rumah yang nyaman dan menenangkan.
Tanami berbagai pohin dan tanaman-tanaman hias dan atur dengan sebaik mungkin agar bisa terlihat cantik dan menawan.
38. Desain Rumah Belakang Idaman
Menciptakan sebuah kolam renang di belakang rumah dengan dikelilingi pepohonan adalah idaman bagi kebanyakan orang.
Anda yang memiliki lahan luas, bisa menggunakan konsep di atas. Ciptakan kolam renang ‘alami’ dengan pohon-pohon mengelilingi kolam tersebut.
39. Desain Rumah Belakang Simple dan Unik
Apabila Anda suka sesuatu yang simple-simple saja, Anda bisa menggunakan contoh desain rumah belakang yang ada di gambar tersebut.
Properti yang Anda butuhkan hanya meja yang cukup lebar dan beberapa kursi untuk bisa menikmati keindahan halaman belakang Anda.
Tidak lupa tambahkan vas bunga untuk mempercantik meja di belakang rumah Anda agar terlihat lebih estetik.
40. Desain Rumah Belakang Mewah dan Elegan
Memang desain rumah belakang di atas terlihat sangat simple. Meski terlihat simple dan sederhana, namun konsep di atas bisa dikatakan mewah.
Anda bisa menambahkan sofa dengan dek yang menutupi dari panas matahari sambil menikmati pemandangan kolam renang dan sekitarnya.
Jika ingin nampak lebih mewah lagi, konsep belakang rumah di bawah ini juga bisa jadi rekomendasi Anda.
Anda yang bingung dengan konsep belakang rumah, semoga contoh-contoh yang telah dijelaskan bisa menginspirasi Anda.
40 Contoh Desain Rumah Belakang yang Menarik Dan Futuristik