49+ Contoh Desain Rumah Minimalis (Terlengkap)

Contoh Desain Rumah Minimalis – Rumah menjadi tempat paling krusial di mana Anda bisa bebas melakukan aktivitas apa saja. Karenanya, kenyamanan rumah merupakan sebuah prioritas utama agar seluruh penghuni betah di dalamnya. Rumah nyaman tak melulu soal besar dan mewahnya bangunan, kini berbagai contoh desain rumah minimalis menjadi pilihan yang lebih menjanjikan.

DAFTAR ISI

1. Contoh Desain Rumah Mungil Ekonomis

Contoh Desain Rumah Mungil Ekonomis

Lahan yang sempit bisa Anda maksimalkan dengan mengusung konsep rumah minimalis ekonomis. Sesuaikan jumlah anggota keluarga yang hendak menempatinya. Meski terkesan mungil, namun rumah ini mampu mangoptimalkan setiap sudut yang ada. Bagus, bukan?

2. Contoh Desain Rumah Klasik nan Unik

Contoh Desain Rumah Klasik nan Unik

Jika Anda suka desain rumah minimalis dengan model klasik, rumah ini bisa menjadi acuan. Anda bisa berekspresi dengan menambahkan sentuhan unik pada desain bagian atas pilar. Meski perubahan tersebut tak memberikan tambahan fungsional, namun hal ini baik untuk memberikan kesan tinggi.

3. Contoh Desain Rumah Kecil Teras Luas

Contoh Desain Rumah Kecil Teras Luas

Konsep ini akan cocok bagi Anda yang menyukai kesan luas dan terbuka. Dengan desain yang minimalis dan menjunjung fungsi tiap ornamen yang ditambahkan, Anda bisa meminimalisir pengeluaran. Untuk menyiasati kesan monoton, tambahkan sebuah detail yang dapat membaur dengan konsep ini.

4. Contoh Desain Rumah Minimalis 2 Lantai

Contoh Desain Rumah Minimalis 2 Lantai

Contoh desain rumah minimalis 2 lantai seperti ini akan cocok jika Anda memiliki anak kecil. Dengan desain rumah yang simple, Anda tak perlu kerepotan dalam melakukan perawatan. Penambahan detail pintu kayu maupun angin-angin bisa memberikan nuansa yang dekat serta menyatu dengan alam.

5. Contoh Desain Rumah Simple Modern

Contoh Desain Rumah Simple Modern

Salah satu cara menjadikan rumah nampak lebih modern adalah desain yang simple dengan blok yang menyatu. Kesan modern makin nampak dengan tambahan batu alam yang pas dan tak dipaksakan di sudut ruangan atas. Meski kecil, desain simple ini justru akan menghadirkan kesan luas.

6. Contoh Desain Rumah Split Level

Contoh Desain Rumah Split Level

Solusi untuk menampilkan rumah sederhana di lahan sempit adalah dengan mengusung konsep split level. Konsep ini menonjolkan perbedaan tinggi lantai yang akan membuat ruang terkesan lebih lapang. Konsep ini makin matang dipadukan dengan penggunaan kaca yang akan memperluas ruang.

7. Contoh Desain Rumah Nyentrik dan Unik

Contoh Desain Rumah Nyentrik dan Unik

Keterbatasan lahan tak boleh menjadi alasan Anda berkreasi. Dengan lahan yang sempit, Anda tetap bisa memiliki rumah nyentrik dengan pemilihan detail dan warna yang berani. Tambahkan sedikit sentuhan warna ngejreng untuk memunculkan kesan unik yang apik namun tak berlebihan.

8. Contoh Desain Rumah Modern Semi Vintage

Contoh Desain Rumah Modern Semi Vintage

Jika tak bisa merenovasi rumah kuno dari segi penampilan, Anda cukup menambahkan beberapa detail saja agar nampak berbeda. Pemilihan dinding yang bertekstur memberikan sentuhan modern namun tetap terkesan klasik. Warna yang kalem makin menambah pancaran vintage semi modern dari rumah.

9. Contoh Desain Rumah Artistik

Contoh Desain Rumah Artistik

Membangun rumah minimalis dan artistik dapat dilakukan bersamaan. Tak perlu desain yang mewah, Anda harus pandai bermain dan memadukan beberapa unsur namun tak boleh berlebihan. Kombinasi batuan alam, atap yang sepenuhnya miring, unsur kayu, dan selingan warna cerah bisa menjadi pilihan.

10. Contoh Desain Rumah Modern Elegan

Contoh Desain Rumah Modern Elegan

Kombinasi warna monokrom selalu menjadi ikon tepat untuk mewakilkan penampilan elegan. Penataan yang tepat tanpa dihalangi pagar menghasilkan efek lapang namun tetap berimbang. Tambahan tanaman hijau yang tinggi bisa menghadirkan kesan asri yang menyejukkan mata dan hati.

11. Contoh Desain Rumah agar Nampak Tinggi

Contoh Desain Rumah agar Nampak Tinggi

Sebenarnya rumah 2 lantai ini tingginya nyaris sama dengan lainnya. Hanya saja, kesan salah satu dinding depan yang bablas tanpa sekat membuat Anda melihatnya lebih tinggi dari ukuran biasa. Konsep ini serasi dengan orang yang menyukai bangunan tinggi namun terpentok masalah budget.

12. Contoh Desain Rumah Mungil yang Apik

Contoh Desain Rumah Mungil yang Apik

Memiliki luas tanah yang tak seberapa bukan halangan mewujudkan rumah impian. Anda bisa menyulap rumah ukuran 36 nampak cantik dengan memainkan perpaduan warna dan pola dinding. Daripada dibiarkan polos begitu saja, percantik dinding dengan menghadirkan tekstur dan memadukan warna.

13. Contoh Desain Rumah Tiga Atap

Contoh Desain Rumah Tiga Atap

Memiliki rumah dengan 1 atau 2 atap tentu sudah biasa. Kini, Anda bisa mencoba berkreasi dengan berani menyokong 3 atap dalam satu rumah. Walau sebenarnya bangunan dan model rumah nyaris sama seperti yang ada di perumahan, namun hadirnya 3 atap memberikan kesan yang tak monoton.

14. Contoh Desain Rumah Pelangi

Contoh Desain Rumah Pelangi
Untuk menampakkan kesan yang berbeda, Anda bisa menyulap rumah biasa dengan keberanian memadukan warna. Daripada mengecat rumah dengan warna yang itu-itu saja, cobalah bereksperimen dengan menambahkan warna ngejreng yang berlainan. Merah, kuning, hijau, atau mungkin biru.

15. Contoh Desain Rumah Minimalis Umum

Contoh Desain Rumah Minimalis Umum

Membangun rumah minimalis mudah saja dilakukan dengan beberapa perhitungan matang. Agar berbeda dengan yang lainnya, Anda bisa menambahkan pilar-pilar sebagai pengganti tiang agar tak terlihat jadul. Berikan sentuhan warna merah menyala agar rumah nampak lebih hidup dan cerah.

16. Contoh Desain Rumah Mungil Sederhana

Contoh Desain Rumah Mungil Sederhana

Menyulap rumah sederhana untuk tampil beda sangatlah mudah. Anda hanya perlu menambahkan batu alam di salah satu bagian dinding. Selanjutnya, tambahkan warna merah dan biru pada beberapa bagian tembok yang menonjol. Kini, rumah mungil Anda yang sederhana akan terlihat lebih menarik dipandang.

17. Contoh Desain Rumah Kecil nan Estetis

Contoh Desain Rumah Kecil nan Estetis

Memperhatikan nilai estetika suatu rumah sangat penting untuk diperhitungkan. Memanfaatkan lahan sempit dengan tetap menampilkan nilai estetis suatu rumah bisa dilakukan dengan menyisipkan konsep alam. Wujudnya dapat berupa pemilihan pintu dan kusen kayu atau pemilihan warna hijau yang unyu.

18. Contoh Desain Rumah Satu Warna

Contoh Desain Rumah Satu Warna

Untuk memunculkan kesan elegan yang kalem dan tak terkesan memaksa, Anda bisa menerapkan satu pilihan warna cat untuk keseluruhan rumah. Meski warna dasar yang digunakan hanya satu tone saja, Anda bisa menciptakan gradasi yang berbeda-beda. Jadi, meski tone-nya senada, rumah tetap indah.

19. Contoh Desain Rumah Elegan Tiga Pilar

Contoh Desain Rumah Elegan Tiga Pilar

Penggantian posisi tiang yang biasanya bulat dengan tiga pilar cukup membawa perbedaan signifikan pada penampilan depan. Kesan modern dan elegan makin mencolok dengan beberapa tambahan tekstur bergaris yang menghias dinding. Anda bisa menerapkannya untuk kamuflase lahan sempit.

20. Contoh Desain Rumah 2 Lantai Penuh Warna

Contoh Desain Rumah 2 Lantai Penuh Warna

Gaya rumah yang simple dan tak banyak sekat bisa menjadi solusi untuk mendapatkan ruang yang lebih luas. Minimnya kelak-kelok pada bangunan akan membuat rumah makin gamblang untuk ditata. Namun, tetap saja Anda harus pandai menyiasati layout ruang agar semua sudut bisa termaksimalkan.

21. Contoh Desain Rumah Modern Minimalis

Contoh Desain Rumah Modern Minimalis

Konsep minimalis dan sederhana hadir sebagai jawaban untuk ketersediaan lahan yang makin sedikit. Selain itu pemilihan desain ini juga membantu Anda dalam menghemat budgeting yang terbatas. Rumah tetap nampak modern berkat perpaduan warna yang epik dan pemilihan material yang pas. Contoh desain rumah modern minimalis ini memang pas banget ya?

22. Contoh Desain Rumah 2 Lantai Ekonomis

Contoh Desain Rumah 2 Lantai Ekonomis

Memiliki rumah 2 lantai, tak selalu berarti pemborosan. Anda bisa menerapkan konsep klasik yang aman diaplikasikan untuk segala keadaan. Kontras warna yang hanya melibatkan 2 tone tanpa degradasi berbeda membuat nilainya makin ekonomis. Tertarik dengan konsep modern minimalis ini?

23. Contoh Desain Rumah Modern 3 Lantai (Sama)

Contoh Desain Rumah Modern 3 Lantai (Sama)

 

Konsep modern dengan desain yang simple selalu cocok diterapkan pada jenis rumah apapun. Agar tak terlihat menyerupai bangunan rusun, Anda bisa menyiasatinya dengan memoles bagian depan dengan memadukan warna yang berbeda. Sederhana namun tetap terlihat modern dan tak ketinggalan jaman.

24. Contoh Desain Rumah Minimalis 2 Kamar

Contoh Desain Rumah Minimalis 2 Kamar

Konsep rumah minimalis tak hanya bisa dikolaborasikan dengan bangunan geometris saja. Anda bisa mengaplikasikan desain minimalis untuk rumah dengan 2 kamar dengan lebih bermain pada layout dan pengaturan ruang. Penggunaan kaca yang lebar bisa menambah kesan luas karena cahaya yang masuk.

25. Contoh Desain Rumah Tingkat 3 Sederhana (Sama)

Contoh Desain Rumah Tingkat 3 Sederhana (Sama)

Keberadaan bangunan berbentuk kotak geometris dengan garis horizontal menambah kentalnya konsep minimalis yang digunakan di rumah ini. Agar lebih menghemat energi, penggunaan material kaca dipakai hampir di setiap sudut rumah. Ramah lingkungan, namun tak terlihat berlebihan.

26. Contoh Desain Rumah Minimalis Setengah nan Artistik

Contoh Desain Rumah Minimalis Setengah nan Artistik

Penggunaan pilar yang hanya setengah tinggi keseluruhan bangunan merupakan salah satu ide unik yang mampu memunculkan aspek artistik. Ditambah dengan pemilihan batu alam dan material kayu untuk kusen dan pintu makin menambah apik kombinasi ini. Jangan lupa kombinasikan warna cerah ya.

27. Contoh Desain Rumah Mini Ekonomis Plus Dua Pilar

Contoh Desain Rumah Mini Ekonomis Plus Dua Pilar

Rumah mini dengan ukuran 36 memang dikenal ekonomis di kalangan masyarakat. Jika budget yang Anda punyai pas-pasan, pilihan rumah desain mini ekonomis ini bisa jadi pilihan. Agar sedap dipandang dan tak polos, tambahkan dua pilar yang sejajar di sisi depan. Pilar ini bisa juga jadi simbol kebersamaan.

28. Contoh Desain Rumah Modern Esensial Tiang Tunggal

Contoh Desain Rumah Modern Esensial Tiang Tunggal

Saat memiliki lahan yang terbatas, namun membutuhkan rumah yang bisa memuat banyak ruang, Anda harus cerdas mengatur layout. Fokuskan pada nilai esensial yang Anda butuhkan. Jangan terlalu muluk dengan keinginan yang tak realistis. Warna abu-abu cocok untuk diaplikasikan dalam segala konsep.

29. Contoh Desain Rumah Minimalis Tampak Depan

Contoh Desain Rumah Minimalis Tampak Depan

Dilihat dari depan, rumah ini nampak tinggi menjulang. Padahal, sebenarnya semuanya hanyalah berkat keahlian mengolah desain. Adanya jeda antara kanopi dengan bagian atap memberikan efek bangunan yang lebih tinggi. Terlebih, hadirnya tiang kokoh berhias batu alam menambah kesan kokoh nan angkuh. Contoh desain rumah minimalis tampak depan ini memang ciamik sekali ya?

30. Contoh Desain Rumah Modern Abu-abu Tampak Samping

Contoh Desain Rumah Modern Abu-abu Tampak Samping

Abu-abu memang tak pernah salah untuk segala jenis konsep rumah. Ia netral dikombinasikan dengan warna apapun. Anda bisa mencoba menerapkan konsep dengan dua atap yang salinng bertumpuk. Selain menambah kesan bangunan yang tinggi, hadirnya atap tumpuk ini juga memberi efek lebih luas.

31. Contoh Desain Rumah Vintage yang Asyik

Contoh Desain Rumah Vintage yang Asyik

Rumah dengan desain vintage nan jadul bisa menjadi menarik jika mendapat treatment yang pas. Jika dipandang sekilas, rumah ini nampak klasik namun tetap memiliki nilai estetik tersendiri. Pemilihan warna kuning yang mencolok menjadi mgnet yang membuatnya eye-cathing dan sayang jika dilewatkan.

32. Contoh Desain Rumah Minimalis Pinggir Pantai

Contoh Desain Rumah Minimalis Pinggir Pantai

Konsep minimalis di bangunan ini nampak pada potongan bangunan yang rapi dengan menyematkan aksen dekoratif nan simple. Penggunaan material kaca sangat tepat untuk bisa mendapat penyinaran sekaligus spot memandang laut yang pas.
Mengingat letaknya yang cukup strategis tepat di pinggir pantai, rasanya tak perlu menambahkan ornamen yang akan membuatnya terasa berlebihan. Cukup dengan pondasi batu yang kokoh dan tertata rapi, sudah bisa menambah keindahan bangunan ini.

33. Contoh Desain Rumah Besar Hemat Energi

Contoh Desain Rumah Besar Hemat Energi

Rumah besar identik dengan boros energi. Kini, Anda bisa mengakalinya dengan penggunaan material kaca. Dengan begitu, pemakaian listrik untuk lampu akan berkurang lantaran pencahayaan dari luar bisa langsung menembus ruangan. Efeknya, Anda bisa mendapat penerangan gratis sekaligus hemat energi.

34. Contoh Desain Rumah Minimalis Bertingkat nan Elegan

Contoh Desain Rumah Minimalis Bertingkat nan Elegan

Jika memiliki lahan dan dana yang mencukupi, desain ini akan cocok untuk diterapkan. Konsep minimalis yang ditanamkan terasa elegan namun tetap eco-friendly dengan adanya penggunaan material kayu dan kaca sebagai penyeimbang. Selain itu, adanya tanaman di setiap sudut rumah bagus untuk kesehatan.

35. Contoh Desain Rumah Minimalis Sederhana namun Mewah

Contoh Desain Rumah Minimalis Sederhana namun Mewah

Banyak orang menganggap rumah minimalis adalah rumah low budget. Padahal minimalis di sini merupakan konsep bangunannya yang simple, tak ada kaitannya dengan budget. Untuk menonjolkan konsep minimalis ini, pemilihan dinding andesit akan semakin menambah citra elegan.

36. Contoh Desain Rumah Minimalis Menyatu dengan
Alam

Contoh Desain Rumah Minimalis Menyatu dengan Alam

Konsep ini akan menyajikan rumah yang modern namun tetap terasa menyatu dengan alam. Penggunaan material kayu dan batu alam dengan tone warna yang senada membuat Anda tak perlu susah memikirkan kombinasi warna lagi. Simple, namun tetap terlihat anggun dan berkelas.

37. Contoh Desain Rumah Modern Kubus

Contoh Desain Rumah Modern Kubus

Desain rumah berbentuk kubus dengan potongan yang sederhana tanpa penambahan ornamen lain rasanya tepat untuk Anda yang memiliki lahan luas. Bangunan ini mengusung konsep rumah tumbuh, di mana nantinya Anda bisa mengembangkan rumah dengan menambahkan bangunan lainnya.

38. Contoh Desain Rumah Modern Terbuka

Agar terlihat makin luas, piihlah material kaca sebagai bahan utama pembuatan rumah. Dengan begitu, rumah terlihat nyaris tanpa sekat, terbuka, dan gamblang. Model rumah terbuka di balik kaca ini juga mampu membantu Anda menghemat energy karena kemampuannya menyerap energi dari lingkungan.

39. Contoh Desain Rumah Split Level yang Mewah

Contoh Desain Rumah Split Level yang Mewah

Kurangnya lahan dan banyaknya kebutuhan ruang dalam rumah bisa disiati dengan penerapan konsep split level. Keberadaan anak tangga membantu Anda menyamarkan ruang yang ada di baliknya. Dengan begini, semua ruang bisa dimanfaatkan dengan maksimal namun tetap terlihat estetis di mata.

40. Contoh Desain Rumah

Contoh Desain Rumah

Ruang terbuka tak harus selalu diposisikan di halaman depan ataupun belakang rumah. Anda bisa menempatkannya di lantai atas untuk mendapat view yang berbeda. Desain seperti ini biasanya banyak dipilih pasangan muda, bahkan kaum milenial kekinian. Konsep yang apik namun tetap nampak teratur.

41. Contoh Desain Rumah Minimalis 3 Kamar

Contoh Desain Rumah Minimalis 3 Kamar

Contoh desain rumah 3 kamar atau lebih bisa Anda sisipkan dalam desain rumah ini. Tetapi, pengaturan space tetap harus diperhitungkan dengan masak agar tak ada yang terbuang. Keunikan rumah dapat dilihat dari perpaduan potongan sudut rumah yang beragam. Pemilihan dinding andesit adalah opsi terbaik.

42. Contoh Desain Rumah Modern Tanpa Sekat

Contoh Desain Rumah Modern Tanpa Sekat

Rumah modern kini makin populer dengan konsep terbuka tanpa penggunaan sekat dalam ruangan. Konsep centralized diterapkan dengan menghapus batas antar ruangan. Rumah ini cocok untuk dibangun di atas lahan yang asri dan hijau. Cocok bagi Anda yang menginginkan ruang yang lapang.

43. Contoh Desain Rumah Minimalis Pilar Tinggi

Contoh Desain Rumah Minimalis Pilar Tinggi

Kesan minimalis nan modern langsung terlihat sejak pertama kali memandang rumah ini. Penggunaan dua pilar yan meninggi hingga 2 lantai semakin mengokohkan bangunan tersebut. Perpaduan bentuk geometris yang berbeda nyatanya mampu menciptakan pemandangan indah dan nyaman.

44. Minimalis Putih

Minimalis Putih

Memiliki lahan yang tak rata tentu membutuhkan pemikiran ekstra bagaimana untuk mengemasnya agar terlihat estetis namun tetap esensial dan fungsional. Perbedaan level tanah justru bisa Anda manfaatkan dengan memanfaatkan selisih tinggi dan memaksimalkannya menjadi sebuah ruang.

45. Contoh Desain Rumah Kayu Minimalis

Contoh Desain Rumah Kayu Minimalis

Semangat eco-friendly terlihat jelas dengan konsep contoh desain rumah kayu minimalis yang terbuka ini. Sangat cocok untuk Anda yang memiliki lahan luas dan ingin menyatu dengan alam. Material kayu dan bebatuan alam yang digunakan membuat rumah nampak menonjol dengan cara yang kalem dan artistik.

46. Contoh Desain Rumah Tumbuh (Split Grow Houses)

Contoh Desain Rumah Tumbuh (Split Grow Houses)

Desain rumah tumbuh lebih menekankan pada fungsional rumah sebagai hunian, ketimbang kesan artsy sebuah bangunan. Penerapan konsep ini memungkinkan Anda untuk memanfaatkan ruang yang tersisa untuk dikembangkan. Lihat saja, masih ada sekian banyak space untuk diisi dengan ide unik Anda.

47. Contoh Desain Rumah Modern dengan Konsep Split Level

Contoh Desain Rumah Modern dengan Konsep Split Level

Titik utama dalam konsep split level adalah adanya perbedaan tinggi lantai. Teknik konstruksi satu ini malah akan membantu memberikan efek lupang pada ruangan. Anda bisa menerapkannya jika memang memiliki lahan terbatas dengan kebutuhan ruang yang luas dan berjumlah banyak.

48. Contoh Desain Rumah Minimalis dengan Pilar Terpisah

Contoh Desain Rumah Minimalis dengan Pilar Terpisah

Konsep rumah minimalis berpilar bisa diaplikasikan dengan cara yang berbeda. Anda bisa memasang tiang dengan menggabungkannya dengan pagar. Tiang ini bisa difungsikan sebagai penyangga kanopi untuk kebutuhan garasi mobil atau sekedar area duduk bersantai. Selain estetis, juga sangat funsional.

49. Contoh Desain Rumah Modern Berkonsep Berbeda

Contoh Desain Rumah Modern Berkonsep Berbeda

Area lahan bangunan yang miring tak boleh menjadi halangan dalam mewujudkan rumah impian Anda. Mengusung konsep alam dengan berbagai material yang berbeda nyatanya tetap terlihat cantik dan menyatu. Selain itu, rumah ini bisa menjadi solusi bagi keluarga yang memiliki konsep rumah berbeda.

Adanya sentuhan batu alam di salah satu bangunan yang terpisah tetap menyatu dengan bangunan lainnya yang mengusung konsep berbeda. Bagian lain menonjolkan dinding kayu. Sementara di atas, konsep bangunan bertekstur tampil edgy berpadu dengan adanya kaca.

50. Contoh Desain Rumah Modern nan Tinggi

Contoh Desain Rumah Modern nan Tinggi

Anda bisa pula menerapkan konsep minimalis pada bangunan 2 lantai. Bentuk muka yang nyaris sama pada lantai satu dan dua bukanlah masalah besar lantaran diimbangi oleh desain bangunan dan permainan warna di bagian samping, Keberadaan pilar yang menjulang makin mempercantik rumah.

Beberapa contoh desain rumah minimalis di atas bisa menjadi referensi dalam membangun hunian yang nyaman dan fungsional. Anda pun bisa memadukannya dengan konsep pribadi. Toh, dalam konsep minimalis tak mengenal batas kreativitas.

Contoh Desain Rumah Minimalis