IKAN DORI : Cara Merawat, Pakan, Harga Jual (Lengkap)

Ikan Dori – Ikan adalah salah satu bahan makanan yang seringkali disajikan sebagai lauk pauk di rumah. Selain rasanya yang gurih dan juga lezat setelah diolah jadi makanan, ikan juga memiliki kandungan gizi yang baik untuk kesehatan. Adapun ada beberapa jenis ikan yang tidak bisa dikonsumsi, melainkan hanya bisa dipelihara serta tidak untuk dipegang, salah satunya adalah ikan dori.

Ikan dori juga salah satu ikan hias yang memiliki warna tubuh yang indah. Namun, selain menjadi ikan hias, dori juga biasa dikonsumsi oleh sebagian masyarakat. Kabarnya, jenis ikan ini juga dapat diolah sebagai bahan makanan yang lezat dan juga tergolong mahal. Berikut ini penjelasan mengenai ikan dori yang perlu Anda ketahui.

Mengenal Ikan Dori Secara Umum

Ikan Dori

Ikan Dori

Penting untuk Anda ketahui jika ikan ini bernama Blue Tang. Sedangkan, di Indonesia ikan ini biasa di panggil dengan nama Lettersix atau lebih populer dengan sebutan Dori. Adapun ikan dori adalah salah satu ikan yang indah dan juga seringkali dijadikan ikan hias yang cocok untuk akuarium air laut Anda.

Salah satu alasan ikan akuarium air laut haruslah memiliki tampilan yang menarik dan juga aktif. Lalu, bagaimana? Ikan dori ini memang membutuhkan banyak ruang untuk berenang. Sehingga, cara membudidaya ikan ini pun haruslah tepat dan maksimal.

Adapun ikan dori ini pertama kali ditemukan di Indo-Pasifik dari Afrika Timur ke Kiribati, dan dari utara ke selatan Jepang. Ikan dori atau dikenal dengan sebutan Lettersix ini juga biasa disebut sebagai ikan karang yang seringkali mendiami kedalaman hingga 40 meter.

Tahukah Anda, jika ikan ini cenderung lebih menyukai arus yang deras pada terumbu ke arah laut dimana seringkali dijumpai bentuk-bentuk rumput yang melayang-layang di bagian atas koloni karang (salah satunya Pocillopora eydouxi).

Umumnya, berbagai jenis ikan memiliki bentuk yang mirip bahkan hampir sama. Adapun semua jenis ikan tentu memiliki bagian-bagian yang sama serta fungsi yang sama, termasuk ikan Dori. Ciri khas dari ikan Dori ialah bentuknya yang pipih, memiliki kulit cokelat dan juga mata yang lebar. Selain itu, terdapat titik hitam di sisi badannya.

Ikan Dori atau Blue Tang ini sekilas memang hampir mirip dengan ikan Kuwe. Selain sebagai ikan hias, ikan ini juga biasa dikonsumsi. Daging ikan Dori sendiri berwarna putih bersih, bertekstur halus, serta memiliki rasa yang gurih. Oleh sebab itu, ikan Dori ini sangat banyak dijual dalam bentuk fillet di pasaran.

Morfologi Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

  1. Memiliki kulit yang tebal dengan sisik yang cenderung halus.
  2. Memiliki duri yang tajam berbentuk seperti pisau bedah pada bagian sirip ekor. Sehingga, tidak dianjurkan bagi Anda untuk memegangnya tanpa menggunakan alat pelindung tangan atau lainnya.
  3. Bentuk badannya cenderung bulat dengan bagian depan sedikit lebih lebar dari pada bagian belakang.
  4. Warnanya secara umum biru mengkilap atau terang, namun bisa berubah warna menjadi ungu dan kuning saat masih remaja.
  5. Bagian depan tubuhnya berwarna hitam.
  6. Di sekitar insangnya berwarna putih.
  7. Warna siripnya sangat beragam dan berwarna cerah.
  8. Sirip ekornya berwarna hitam belang dan putih.
  9. Ukuran ikan Dori maksimum mencapai kurang lebih 20 cm.

Cara Budidaya Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

Blue tang atau Lettersix yang biasa disebut dengan julukan populernya di Indonesia yaitu ikan Dori. Penting bagi Anda untuk tahu bahwa ikan yang satu ini merupakan salah satu dari berbagai macam jenis ikan hias air laut yang sangat indah dan menawan.

Umumnya, ikan jenis ini dijumpai di kawasan laut Indo-Pasifik mulai dari Afrika Timur hingga ke kawasan Kiribati, serta dari utara hingga ke selatan Jepang. Selain itun, ikan ini juga biasa hidup di kedalaman sekitar 40 meter dari permukaan laut. Biasanya, ikan Dori gemar berada di tempat yang berarus deras pada terumbu ke arah laut. Sehingga rumput-rumput laut tampak melayang-layang di atas koloni-koloni karang.

Ikan hias jenis Dori merupakan salah satu jenis ikan yang cukup populer bagi para pecinta akuarium laut. Penting untuk Anda ketahui bahwa ikan ini sesuai untuk aquarists menengah. Hal ini dikarenakan ikan biru Dori yang sangat sensitif terhadap stres, kualitas air yang buruk, kurangnya stabilitas, serta gizi buruk.

Adapun ikan jenis Dori ini bertemprament damai bagi para penghuni lainnya, namun ketika beranjak dewasa ikan ini akan lebih sering bertengkar dengan sesame jenisnya atau botana lainnya.

Perlu Anda ketahui bahwa pada proses pemijahan, ikan Blue Tang jantan akan mencari ikan Blue Tang betina yang terdapat dalam kelompok atau gerombolannya. Jika sudah selesai melakukan pembuahan, ikan Blue Tang ini akan menyebarkan telur-telurnya ke permukaan air.

Untuk ukuran dari telurnya sendiri yaitu berkisar 0,8 mm dan nantinya akan menetas hanya dalam kurun waktu 24 jam setelah pembuahan dilakukan.

Dalam memilih peliharaan di akuarium laut, Anda perlu mempertimbangkan beberapa pilihan ikan yang cocok dijadikan sebagai ikan akuarium laut, ada baiknya Anda memilih ikan yang cenderung menarik dan juga aktif. Sehingga, lettersix membutuhkan banyak ruang untuk berenang.

Dengan proses pembudidayaan yang tepat, ikan Dori ini dapat bertahan lama tinggal di akuarium laut, namun usahakan bahwa Anda cukup berpengalaman dalam merawat dan menjaganya. Selain itu, spesies ikan ini juga harus disimpan dalam akuarium yang cukup besar dan luas, serta usahakan untuk menambahkan bebatuan hidup dan air terbuka untuk berenang.

Cara Merawat Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

Dari segi perawatannya, ikan ini cukup sulit sehingga alangkah baiknya dipelihara oleh orang yang sudah berpengalaman dan banyak tahu tentang Blue Tang ini. Adapun daya tahan Dori terhadap penyakit memang cukup rendah, kecuali jika Anda benar-benar memperhatikan kondisi lingkungan di akuarium dan juga menyediakan ganggang dalam jumlah cukup untuknya.

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, bahwa ikan juga bermanfaat membuat terumbu karang lebih sehat, sehingga terdapat simbiosis mutualisme antara ikan dan koral.  Adapun ukuran akuarium yang perlu Anda persiapkan minimal berkapasitas 208 liter.

Makanan Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

Tentunya ada banyak sekali pertanyaan yang terlintas dalam pikiran Anda mengenai makanan ikan Dori di alam liar. Hal ini dikarenakan sangat jarang dan minim informasi mengenai ikan Dori. Di kawasan alam liar, ikan ini tergolong ikan omnivore, dimana ikan ini selain memakan tumbuhan juga bisa memakan daging.

Adapun makanan ikan Dori sendiri di alam liar berupa alga, cacing, plankton, udang kecil dan lainnya. Namun, biasanya bagi sebagian besar orang yang memelihara Dori di dalam aquarium sebagai ikan hias laut, biasanya memberi pakan berupa udang beku yang sudah di cincang kecil dan juga cacing beku yang diperoleh dengan mudah di toko penjual pakan ikan disekitar Anda.

Umumnya, bagi Anda yang hobi memelihara ikan Dori memberikan pakan berupa alga, jika ikan masih berukuran kecil dan sudah beranjak dewasa, maka pakan akan di ganti dengan menggunakan pakan udang beku atau pun cacing beku. Namun, sesekali juga diberi alga sebagai pelengkap supaya ikan tidak kekurangan nutrisi yang dibutuhkan.

Ikan Dori bukan termasuk kategori ikan yang buas, oleh karena itu ikan ini sangat cocok di pelihara atau di tempatkan dalam satu aquarium bersama ikan laut lainnya.

Ganggang sendiri memang merupakan makanan utama ikan Dori. Adapun ikan Dori seringkali memakan ganggang yang tumbuh di permukaan koral hidup, termasuk yang tidak digemari oleh ikan lain, hal ini dikarenakan dapat membuatnya tersedak. Oleh sebab itulah, ikan Dori dianggap penting untuk menjaga kesehatan koral.

Suplemen yang Baik Untuk Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

Selain membutuhkan makanan, Blue Tang atau Lettersix juga membutuhkan suplemen dan vitamin. Adapun beberapa pihak seringkali merekomendasikan untuk menggunakan salah satu asam lemak tak jenuh tinggi (HUFA) sebagai pelengkap pakan ikan Dori, seperti American Marine Selcon, H2O LIFE’s GVH Makanan Ikan dan Rumput Laut, dan Kent Marine Zoecon.

Tidak hanya itu, suplemen bawang putih seperti Kent Marine Bawang putih Extreme dan juga Seachem’s Bawang putih Guard juga sangat baik untuk perkembangan Blue Tangs. Dari informasi ini, maka tak heran ikan dori banyak dicari karena kandungan gizinya yang sangat menguntungkan untuk tubuh.

Harga Ikan Dori Di Pasaran

Ikan Dori

Ikan Dori

Berikutnya, untuk masalah harga ikan Dori, ikan ini tergolong menengah dan memiliki harga yang berbeda-beda di daerah tertentu jika untuk jadikan sebagai hewan peliharaan. Namun, apabila ikan Dori dijual dalam bentuk fillet beku, maka harganya cenderung sangat mahal, namun rasanya tidak kalah enak dengan ikan laut jenis lainnya.

Berikut harga Letter six atau ikan Dori berukuran L yaitu seharga Rp.110.000 , berukuran M seharga Rp.100.000, serta S dengan harga Rp.90.000. Ikan biru dori ini memang memiliki harga yang cukup tinggi, namun sebanding dengan rasa terutama kandungan gizi yang dibutuhkan manusia.

Karakteristik Ikan Dori Remaja-Dewasa

Ikan Dori

Ikan Dori

Spesies ikan jenis satu ini harus disimpan dan dirawat setidaknya di dalam akuarium. Anda pun perlu memiliki akuarium yang cukup besar dengan banyak bebatuan hidup dan serta genangan air terbuka untuk berenang.

Pada fase remaja, ikan dori ini cenderung lebih memilih untuk berenang. Namun, ketika memasuki fase dewasa, Lettersix atau Blue Tang akan mulai bertengkar dengan ikan-ikan lain dari spesies yang sejenis. Terkecuali jika akuarium yang Anda miliki sangat besar, kemungkinan besar ikan dori tidak akan pernah membentuk koloni.

Keunikan Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

1. Memiliki Duri yang Tajam Pada Bagian Sirip

Jika Anda menjumpai ikan Dori sewaktu berenang atau menyelam di laut, Anda hanya cukup melihatnya saja, jangan sampai berpikir untuk hendak memegangnya. Mengapa demikian? Ya, hal ini dikarenakan ikan Blue Tang ini memiliki duri yang sangat tajam pada bagian siripnya.

Adapun dalam film ‘Finding Nemo’ karakter Dori sendiri memang terlihat imut, ramah dan juga lucu. Namun sebenarnya, satwa ini mempunyai sirip yang tajam dan berguna untuk melindungi dirinya dari para predator.

2. Bisa Berubah Warna

Selanjutnya, keunikan lain dari ikan Dori yaitu dapat berubah warna. Adapun ikan ini tidak selalu berwarna kebiruan, meskipun namanya diambil dari warna tersebut. Pada malam hari, ikan ini bisa berubah warna menjadi ungu. Saat masih remaja, ikan ini berwarna kekuningan, barulah semenjak beranjak dewasa ikan ini berubah warna menjadi biru.

3. Tidak Boleh Dipelihara

Pada masa kejayaan ikan Nemo yang sempat populer, penjualan Clownfish meningkat sebanyak kurang lebih 40%. Berdasarkan pernyataan Saving Nemo Conservation Fund, ada lebih dari 1 juta Clownfish yang terdapat di terumbu laut dan ditangkap untuk dijadikan sebagai hewan peliharaan di akuarium setiap tahunnya.

Lain halnya dengan Clownfish, ikan Dori atau Blue Tang ini sangat sulit berkembang biak jika tidak berada di lautan. Terlebih lagi, jika spesies ini terus-menerus ditangkap, maka populasinya di alam liar akan menurun, bahkan bisa punah.

4. Dianjurkan Untuk Tidak Dikonsumsi

Selanjutnya, jika Anda menemukan ikan ini di pesisir pantai, jangan sekali-kali berpikiran untuk hendak memasaknya apalagi mengkonsumsinya. Mengapa demikian? Walaupun rasa daging ikan Dori ini memang lezat, akan tetapi sesungguhnya mengandung racun. Meskipun racun tersebut tidak mematikan, namun sebenarnya racun tersebut dapat membuat pemakannya menderita penyakit diare.

5. Membuat Terumbu Karang Sehat

Berikutnya, keunikan lain dari ikan Blue Tang ini yakni juga bisa membuat terumbu karang menjadi sehat. Hal ini dikarenakan ikan ini memakan ganggang, sehingga dapat menjaga jumlah ganggang yang ada di sekitar terumbu karang. Namun, jika terlalu banyak ganggang juga bisa mengakibatkan kematian pada terumbu karang tersebut.

6. Mudah Dijumpai di Berbagai Belahan Dunia

Penting untuk Anda ketahui bahwa Blue Tang biasa ditemukam di berbagai wilayah perairan seperti Brazil, Afrika Timur, Jepang, Samoa, New Caledonia, dan bagian lain di Samudera Pasifik. Adapun ikan jenis ini tinggal di kawasan laut yang dangkal dan dekat dengan terumbu karang, karena makanannya terdapat disana. Umumnya, mereka berada di dekat pantai yang banyak bebatuan serta rumput laut.

7. Memiliki Daya Ingat yang Baik

Walaupun memiliki otak yang kecil, akan tetapi ikan ini memiliki kemampuan mengingat banyak hal hanya dalam hitungan bulan. Sebagian besar ilmuwan sudah menemukan bahwa ikan Dori mampu mengingat paling tidak kejadian selama lima bulan.

Selain itu, ikan Dori ini juga bisa dilatih untuk merespon ilusi visual. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa ikan Dori tidak akan melupakan kejadian yang baru terjadi beberapa saat lalu.

Habitat Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori atau biasa dikenal dengan julukan Blue Tang ini biasanya hidup bergerombol di daerah karang yang dangkal. Ikan ini mampu hidup pada kedalaman air 0 – 25 meter. Selain itu, habitat ikan ini membutuhkan cahaya yang cukup dan dengan PH berkisar 8,1 – 8,4.Tak hanya itu, temperatur habitat ikan ini juga berkisar 25° – 27° C.

Adapun ikan Dori ini biasa dijumpai disekitaran terumbu karang dan sepanjang lereng ke laut atas.

Kandungan Gizi Pada Ikan Dori

Ikan Dori

Ikan Dori

Penting untuk Anda ketahui bahwa semua jenis ikan mengandung nilai gizi yang sangat tinggi. Hal ini tentu sudah banyak diketahui oleh masyarakat. Adapun banyak orang yang seringkali mencari ikan dan menjadikan ikan sebagai lauk pauk sehari-hari.

Ikan termasuk ke dalam salah satu jenis makanan yang biasa dijadikan lauk pauk yang lezat dan kaya akan gizi. Sehingga, wajar saja apabila banyak yang menjadikannya sebagai pilihan favorit. Hampir semua ikan mengandung zat gizi yang baik untuk tumbuh kembang manusia, termasuk ikan Dori.

Berikut ini beberapa kandungan ikan Dori yang paling dikenal diantaranya:

  • Omega 3
  • Magnesium
  • Taurin
  • Selenium
  • Yodium
  • Zat besi
  • Flourida
  • DHA
  • EPA, dan lain sebagainya

Kandungan vitamin, mineral, dan zat gizi lainnya diatas dipercaya dapat membantu meningkatkan tumbuh kembang pada bayi dan sangat baik untuk kesehatan. Sehingga, bagi Anda para orang tua sangat dianjurkan untuk membuat makanan si kecil yang berasal dari olahan daging ikan Dori.

Manfaat Ikan Dori Bagi Kesehatan

Ikan Dori

Ikan Dori

Tentu Anda sudah mengetahui bahwa ikan Dori juga termasuk salah satu makhluk ciptaan Tuhan yang berjenis ikan dan kaya akan manfaat. Ikan juga biasa dijadikan sebagai menu makanan yang lezat dan dapat diolah menjadi beraneka ragam masakan dan makanan, mulai dari lauk pauk hingga cemilan. Adapun hampir semua jenis ikan mengandung zat gizi yang tinggi, termasuk ikan Dori.

Berikut ini beberapa manfaat ikan Dori bagi kesehatan, diantaranya:

1. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, ikan Dori memang kaya akan kandungan DHA dan EPA  yang sangat baik untuk tumbuh kembang bayi. Namun, ada juga manfaat lain dari kandungan DHA dan EPA, terkhusus bagi para penyandang atau penderita darah tinggi, yaitu dapat menurunkan tekanan darah tinggi.

2. Meningkatkan Kecerdasan Pada Bayi

Selain bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi, ikan Dori juga dipercaya membantu meningkatkan kecerdasan bayi karena banyak mengandung omega 3. Adapun zat omega 3 ini memang biasa diperoleh dengan mengkonsumsi ikan.

Dimana salah satu jenis ikan yang juga banyak mengandung omega 3 ialah ikan Dori. Penting untuk Anda ketahui bahwa kandungan omega 3 dalam ikan Dori ini memiliki manfaat untuk pertumbuhan sel- sel otak serta meningkatkan kecerdasan bayi.

3. Mengurangi Produksi Partikel Penyebab Rradang

Selanjutnya, manfaat lain dari ikan Dori yaitu juga berfungsu untuk mengurangi produksi partikel penyebab radang karena banyak mengandung omega 3. Adapun partikel-partikel tersebut jika dibiarkan di dalam tubuh akan berpotensi merusak kulit.

4. Mencegah Keriput Dan Menjaga Kesegaran Kulit

Perlu Anda ketahui bahwa ada berbagai manfaat omega 3 yang terkandung di dalam ikan. Dimana salah satunya yaitu mampu mencegah keriput, melawan penuaan dini, serta dapat menjaga kesegaran kulit. Hal ini tentu dapat membuat kulit menjadi sehat, terawat, dan tampak awet muda.

5. Menjaga Kesehatan Mata

Selain mencegah penuaan dini, ikan Dori ini juga kaya akan kandungan vitamin, mineral, protein, dan lain sebagainya. Adapaun salah satu manfaat yang terkandung di dalamnya yaitu untuk menjaga kesehatan mata. Oleh sebab itu, apabila Anda banyak mengkonsumsi ikan Dori, maka mata Anda akan cenderung lebih sehat.

6. Menjaga Kesehatan Jantung

Kandungan vitamin, mineral, dan juga protein yang terdapat dalam daging ikan Dori juga mampu memberikan manfaat bagi jantung. Apa itu benar? Ya, salah satu manfaat yang diberikan oleh ikan Dori ini terhadap jantung yaitu dapat menjaga kesehatan jantung. Maka dari itu, bagi Anda yang gemar mengkonsumsi ikan ini, kesehatan jantung Anda akan lebih terpelihara dan terjaga.

7. Menyehatkan Sistem Pencernaan

Kesehatan sistem pencernaan dalam tubuh merupakan salah satu hal penting yang harus kita jaga. Adapun untuk menjaga pencernaan, Anda perlu mengkonsumsi aneka bahan makanan yang memiliki fungsi untuk menjaga sistem pencernaan.

Sebagai contoh, ikan dori juga mengandung berbagai macam zat yang bermanfaat bagi tubuh, salah satunya berfungsi sebagai makanan yang menyehatkan bagi sistem pencernaan. Jika sistem pencernaan lancar, maka Anda dapat beraktivitas dengan tubuh yang ringan dan segar bugar.

8. Menyehatkan Otot

Ikan Dori adalah salah satu jenis ikan yang kaya akan manfaat, dimana ikan ini juga bisa menyehatkan otot. Adapun ikan Dori mengandung banyak zat dan vitamin, sehingga dapat membantu memberikan kontribusi manfaat pada otot.

Ikan Dori yang Anda Makan Bukan Si Biru Teman Nemo?

Ikan Dori

Ikan Dori

Berikutnya, pembahasan mengenai kebenaran ikan Dori biru yang selama ini banyak orang mengira seringkali dijadikan fillet ikan Dori yang dan biasa disajikan sebagai menu fish and chips di berbagai restoran. Hal ini tentu perlu diluruskan bahwa sebenarnya ikan Dori yang biasa Anda makan tersebut bukanlah Dori biru yang muncul dalam film animasi berjudul Finding Nemo. Lalu, ikan apa?

Adapun ikan Dori biru ini memang benar bernama asli blue tang dan merupakan jenis spesies surgeonfish yang hidup di kawasan laut dangkal berair tawar di perairan Afrika, Eropa, dan juga Asia Pasifik. Pada kenyataannya, ikan Dori termasuk ke dalam kategori ikan hias laut yang tidak diperbolehkan untuk ditangkap dan dimakan karena beracun.

Jika Anda mengkonsumsinya, maka dapat berakibat fatal bagi manusia jika dikonsumsi berlebihan.

Sebenarnya, ikan Dori yang selama ini Anda konsumsi atau pernah Anda makan di restoran atau kafe-kafe kekinian adalah ikan patin yang diimpor dari Vietnam. Lain halnya di negara asalnya Inggris, ikan “john dory” ini biasanya di jual beli di pasaran dan diolah menjadi fish and chips di Inggris Raya yang sebenarnya adalan jenis ikan haddock.

Sedangkan,  fish and chips di Australia dan New Zealand memanfaatkan kerabat dari ikan Dori atau blue tang yaitu jenis silver dory. Berkebalikan dari Blue Tang yang cenderung beracun dan tidak bisa dimakan, ikan patin, ikan Haddock, dan juga ikan Silver Dori seringkali dibudidayakan sebagai bahan makanan yang aman dikonsumsi.

Resep Ikan Dori Asam Manis 

Ikan Dori

Ikan Dori

Bahan-bahan:

  • 150 gram fillet daging ikan patin jambal
  • ½ sendok teh lada
  • ½ sendok teh garam
  • 1 cangkir tepung terigu
  • 2 butir telur
  • Minyak goreng 250 ml

Bahan Saos Asam Manis:

  • 5 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan gula
  • ½ sendok teh garam
  • ½ sendok teh lada
  • 3 siung bawang putih digeprek
  • 2 siung bawang merah digeprek
  • ½ siung bawang bombay yang sudah dipotong kasar
  • 5 buah cabai merah keriting, potong serong

Cara Membuat Masakan dari Ikan bergizi Tinggi ini:

  1. Pertama, panaskan terlebih dahulu wajan dan tuang minyak secukupnya.
  2. Potong dadu ikan Dori fillet.
  3. Lalu, campurkan setengah cangkir tepung, lada dan juga garam secukupnya.
  4. Pecahkan telur, lalu kocok lepas.
  5. Masukkan ikan yang sudah dipotong dadu tadi ke dalam adonan tepung, kemudian celupkan ke dalam adonan telur, dan masukkan lagi ke dalam adonan tepung kering.
  6. Goreng ikan ke dalam minyak panas, tunggu hingga warnanya berubah kuning keemasan.
  7. Angkat ikan, lalu tiriskan.
  8. Panaskan wajan kembali, kemudian tuang minyak goreng sebanyak 3 sendok makan.
  9. Masukkan bawang putih, bawang merah dan bawang Bombay, lalu oseng-oseng hingga beraroma wangi.
  10. Selanjutnya, masukkan cabai merah dan juga saus tiram. Aduk hingga semuanya merata.
  11. Masukkan saus tomat, gula dan garam. Lalu, aduk hingga hampir mendidih.
  12. Masukkan ikan fillet yang sudah digoreng tadi. Kemudian, aduk hingga rata dan siap disajikan.

Hal ini tentu menjadi perkara yang cukup membingungkan, oleh sebab itu sebagai konsumen yang bijak Anda perlu cermat dan teliti terlebih dahulu sebelum membeli maupun mengkonsumsi ikan Dori yang dikenal kaya gizi dan lezat ini. Diharapkan penjelasan lengkap mengenai ikan Dori diatas dapat bermanfaat untuk Anda.

Ikan Dori